SOLOPOS.COM - Andy Murray dan Novak Djokovic melaju ke babak perempatfinal Rogers Cup. ist/dailymail.co.uk

Rogers Cup 2015 membawa dua petenis top Andy Murray dan Novak Djokovic lolos ke perempatfinal.

Solopos.com, MONTREAL — Andy Murray dan petenis nomor satu dunia Novak Djokovic melanjutkan langkahnya di turnamen Rogers Cup 2015 ke babak perempatfinal.

Promosi Mendamba Ketenangan, Lansia di Indonesia Justru Paling Rentan Tak Bahagia

Murray meraih kemenangan atas petenis Luksemburg, Gilles Muller sementara Novak Djokovic tak menemui hambatan berarti untuk melaju ke babak perempatfinal setelah menang mudah atas Jack Sock di babak ketiga.

Murray tak mendapatkan kesulitan berarti pada pertandingan di Uniprix Stadium, Montreal, Kanada, Kamis (13/8/2015) waktu setempat. Unggulan kedua itu menang dua set langsung dengan skor 6-3, 6-2 dalam waktu 1 jam 5 menit.

Bagi Murray, ini adalah kemenangan ke-50 yang diraihnya pada tahun ini. Dia pun mengikuti jejak Novak Djokovic, yang lebih dulu membukukan catatan serupa setelah menang atas Jack Sock.

Murray akan menghadapi juara bertahan Jo-Wilfried Tsonga atau petenis Australia Bernard Tomic di babak perempatfinal. Selain turun di nomor tunggal, Muray juga bermain di nomor ganda di turnamen ini. Dia, yang berpasangan dengan Leander Paes, akan melawan Jamie Murray/John Peers di babak kedua. Jamie Murray adalah kakak Andy Murray.

Sementara Djokovic, seperti dilansir detiksport hanya butuh waktu 54 menit untuk mengalahkan Sock pada pertandingan di Uniprix Stadium, Montreal, Kanada, beberapa saat sebelumnya. Dia menang dua set langsung dengan skor 6-2, 6-1.

Ini adalah kemenangan ke-50 yang diraih Djokovic dalam 53 pertandingan sepanjang tahun ini. Petenis Serbia itu telah memenangi enam gelar pada tahun 2015, termasuk Grand Slam Australia Terbuka dan Wimbledon.

Lawan yang akan dihadapi Djokovic di babak perempatfinal adalah Ernests Gulbis atau Donald Young.

Pada pertandingan lain, petenis Prancis Jeremy Chardy juga menembus perempatfinal setelah menundukkan Ivo Karlovic 4-6, 7-6, 6-4. Chardy selanjutnya akan melawan John Isner atau Nick Kyrgios. (JIBI/SOLOPOS)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya