Sport
Rabu, 11 September 2019 - 16:25 WIB

Ronaldo Quat-Trick, Suporter Ini ke Lapangan dan Berlutut

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, VILNIUS – Cristiano Ronaldo tampil memukau saat membela Timnas Portugal menghadapi Lithuania dalam lanjutan Kualifikasi Piala Eropa 2020. Bahkan, ada seorang penonton yang berlutut di depan Ronaldo sebagai ungkapan kekagumannya.

Dalam pertandingan yang digelar di Stadion LFF, Rabu (11/9/2019) dini hari WIB, Portugal menang dengan skor 5-1 atas tuan rumah. Ronaldo memborong empat gol Portugal di laga itu. Sementara satu gol Portugal lainnya dicetak oleh William Carvalho.

Advertisement

Dikutip dari detik.com, Ada kejadian menarik saat Ronaldo ditarik keluar pada menit ke-79. Seorang fans masuk ke lapangan untuk mendatanginya. Fans itu terlihat mengenakan jersey Real Madrid bernama Ronaldo dengan nomor 7. Setibanya dekat sang idola, fans tersebut langsung berlutut.

Ronaldo pun menyambut fans tersebut. Striker 34 tahun itu pun mau diajak berswafoto, sambil mengajak si fans keluar lapangan. Pihak keamanan pun tak jadi meringkus si penyusup lapangan tersebut.

Di tribune, fans Lithuania lainnya juga memberi standing ovation kepada Ronaldo. Penampilan pemain yang juga sempat berseragam Sporting Lisbon dan Manchester United itu menghadirkan sejumlah rekor.

Ronaldo kini menjadi pemain dengan gol terbanyak di ajang Kualifikasi Piala Eropa dengan 24 gol. Ia pun menambah daftar negara yang sudah dijebol menjadi 40, dengan terakhir Lithuania.

Advertisement

Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif