SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Losail (Solopos.com)--Valentino Rossi belum juga sepenuhnya pulih dari cedera bahu yang dialaminya tahun lalu. Masalah bahu itulah yang membuatnya tak tampil maksimal dalam sesi kualifikasi MotoGP Qatar.

Dalam sesi kualifikasi di Losail, Sabtu (19/3/2011), The Doctor hanya menempat posisi kesembilan. Catatan waktu rider Ducati ini lebih lambat 1,5 detik di belakang Casey Stoner yang merebut pole position.

Promosi Ada BDSM di Kasus Pembunuhan Sadis Mahasiswa UMY

Rossi menyebut masalah di bahunya jadi penyebab utama kegagalannya meraih posisi start yang lebih baik.

“Saya pikir tanpa masalah bahu yang saya alami, yang menyebabkan kami kehilangan 0,5 atau 0,6 detik, kami bisa ada di baris kedua hari ini, karena kami mampu untuk mengembangkan pengesetan dengan membuat perubahan yang juga penting di masa mendatang,” ujar Rossi, seperti dilansir Autosport dan diberitakan detikSport, Minggu (20/3/2011).

“Hari ini saya mampu mengendarai GP11 dengan lebih baik, tetapi dengan menggunakan ban lunak pada akhir sesi, kekuatan saya mulai hilang. Ketika saya berusaha membuat waktu lap terbaik, ada beberapa bagian trek di mana saya tidak bisa menggeber motor,” imbuh pembalap Italia itu.

Posisi kesembilan tak membuat Rossi gentar. Dia yakin masih bisa bersaing dengan pembalap lain, kecuali dengan Stoner dan Dani Pedrosa.

“Saya pikir selama bahu saya baik-baik saja, kami akan punya kecepatan yang relatif kompetitif, kecuali dari dua pembalap Honda itu,” tambahnya.

“Mari kita lihat bagaimana perkembangannya dari sudut pandang fisik di paruh kedua balapan, setelah 11 atau 12 lap,” pungkas Rossi.

(dtc/tiw)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya