SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Karena operasi yang dilakukan akhir tahun lalu, kondisi Valentino Rossi kini belum pulih benar. Untuk mengetahui kesiapan fisiknya menghadapi musim balap 2011, The Doctor pemanasan dengan motor superbike.

Dikutip dari MCN, Rossi pada Rabu (26/1) kemarin melakukan serangkaian ujicoba dengan motor Superbike Ducati 1198 di Misano. Tes tersebut dia lakukan untuk mengevaluasi kondisi bahunya sebelum ujicoba resmi MotoGP dimulai bulan depan di Sirkuit Sepang.

Promosi Banjir Kiper Asing Liga 1 Menjepit Potensi Lokal

Kondisi Rossi kini, sebagaimana diakuinya, belum fit 100%. Menyusul operasi atas cedera bahu yang dia derita, rider yang musim lalu masih membela Yamaha itu bahkan belum akan berada dalam kondisi terbaik saat seri pertama digelar di Losail pada 20 Maret.

Rossi diprediksikan baru akan benar-benar pulih pada April atau Mei mendatang. Meski banyak yang beranggapan kalau itu hanya akal-akalan pihak Rossi dan Ducati sebagai bagian dari strategi menghadapi musim balap 2011.

dtc/tiw

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya