SOLOPOS.COM - Gelandang Chelsea, Ramires. (dok/JIBI/Solopos/Reuters)

Solopos.com, LONDON—Gelandang Chelsea asal Brazil, Ramires, menampik rumor yang menghubungkannya dengan kans kepindahan ke klub raksasa Spanyol, Real Madrid.

Ramires menjadi target transfer Madrid setelah munculnya laporan pelatih klub berjuluk Los Blancos itu, Carlo Ancelotti, tertarik menggunakan jasa pemain bersangkutan.

Promosi Iwan Fals, Cuaca Panas dan Konsistensi Menanam Sejuta Pohon

Sayangnya, ambisi Madrid untuk memboyong pemain tengah 26 tahun itu ke Santiago Bernabeu sepertinya akan sulit diwujudkan. Hal itu setelah pengakuan Ramires yang menyebutkan dirinya merasa bahagia berada di klub yang menjadi impiannya itu.

“Aku melihat ketertarikan Real Madrid sebagai pengakuan atas penampilan bagusku di Eropa. [Namun] pada saat ini, hal itu sebatas rumor,” ungkap Ramires, dilansir Sky Sports, Selasa (12/11/2013.

“Aku merasa bahagia di sini [Chelsea]. Aku menghormati dan menjadi bagian dari sejarah klub. Chelsea adalah salah satu klub terbesar di dunia dan aku menyadari mimpiku di sini,” lanjutnya.

Meski membantah kans hengkang dari Stamford Bridge dalam waktu dekat, Ramires tidak menutup peluang meninggalkan London Barat pada saatnya Chelsea sudah tidak menginginkannya.

“Jika harus pergi, adalah Chelsea yang harus membuat keputusan. Sekarang aku terikat kontrak dan tidak etis untukku memberikan komentar,” beber Ramires.

Ramires diboyong Chelsea dari klub Portugal, Benfica, pada musim panas 2010 silam. Sejak berlabuh di Stamford Bridge, eks geladang Cruzeiro itu merupakan tulang punggung utama di lini tengah The Blues, julukan Chelsea.

Musim ini, pemain bernama lengkap Ramires Santos do Nscimento itu telah bermain dalam 11 pertandingan Liga Premier dengan seluruhnya turun sebagai starter.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya