Sport
Rabu, 4 Agustus 2021 - 22:50 WIB

Sambut Liga 2, Persis Solo Berharap Akhiri Penantian Sejak Maret 2021

Chrisna Chaniscara  /  Haryono Wahyudiyanto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Wahyu Tri Nugroho (Istimewa/Persis Solo)

Solopos.com, SOLO–Kabar Liga 1 2021/2022 yang akan bergulir mulai 20 Agustus 2021 disambut antusias Persis Solo. Klub kebanggaan publik Kota Bengawan itu berharap Liga 2 juga bakal terlaksana tak lama setelah kick-off kasta tertinggi.

Para pemain Laskar Sambernyawa sudah tak sabar untuk berkompetisi seusai berlatih sejak akhir Maret 2021. PSSI memplot Liga 2 bergulir dua pekan setelah kick-off Liga 1 atau awal September 2021.

Advertisement

Persis menjadi salah satu tim yang masih rutin menggelar latihan selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). Upaya itu menjadi wujud keseriusan tim polesan Eko Purdjianto untuk promosi ke Liga 1.

Baca Juga: Capaian Vaksinasi 100% Jadi Syarat Liga 1 dan Liga 2

Advertisement

Baca Juga: Capaian Vaksinasi 100% Jadi Syarat Liga 1 dan Liga 2

Kiper Persis, Wahyu Tri Nugroho, mengatakan keputusan PSSI memutar Liga 1 pada 20 Agustus 2021 turut menjadi kabar baik bagi Liga 2. Dia berharap kompetisi kasta kedua juga dapat segera terlaksana. “Kami sudah tak sabar berlaga di kompetisi resmi yang telah tertunda hampir dua tahun,” ujar Wahyu kepada wartawan, Rabu (4/8/2021).

Skuat Persis bisa dibilang sangat siap untuk bertarung di Liga 2. Mereka memiliki komposisi tim bertabur bintang seperti Beto Goncalves, Ferdinand Sinaga, Miftahul Hamdi, Fabiano Beltrame, hingga Sandi Sute.

Advertisement

Baca Juga: Update Covid-19 Indonesia Hari Ini: Jateng Terbanyak Kasus Positif, Sembuh, dan Pasien Meninggal

 

Motivasi Tambahan

Selain skuat moncer, chemistry antarpemain juga mulai terjalin karena mereka telah berkumpul sekitar empat bulan. “Program latihan dari tim pelatih selama ini juga sangat berpengaruh terhadap kesiapan tim untuk mengikuti kompetisi,” imbuh Wahyu Tri.

Advertisement

Pelatih Persis, Eko Purdjianto, mengatakan kebijakan PSSI menjadi motivasi tambahan bagi pemain untuk menyambut Liga 2. Eko mengaku akan memaksimalkan sisa waktu yang ada untuk mematangkan tim apabila liga jadi digelar sebulan lagi.

“Jika Liga 1 benar akan dimulai 20 Agustus dan Liga 2 digelar dua pekan setelahnya, artinya kami punya waktu sebulan lagi untuk mempersiapkan skuat.”

Baca Juga: Ada PPKM Level 4, Suroan dan Suran Agung di Madiun Kembali Ditiadakan

Advertisement

Media Officer Persis, Bryan Barcelona, berharap kabar bergulirnya Liga 1 juga berimbas pada pelaksanaan Liga 2. Meski demikian, pihaknya memahami apabila penyelenggara mempertimbangkan banyak hal untuk menggulirkan kompetisi di tengah pandemi Covid-19.

“Ketika semua pihak sudah mencapai kata sepakat, mestinya bisa disegerakan untuk memberi kepastian pada klub. Kami sedang dalam kondisi terbaik pasca latihan sejak beberapa bulan lalu,” ujar Bryan kepada Solopos.com.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif