SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Javier Saviola. dokJIBI/SOLOPOS/malagacf.om

MADRID—Striker Malaga, Javier Saviola, siap menata mental untuk bertemu dengan mantan klubnya, Barcelona pada jornada ke-19 La Liga di Stadion La Rosaleda, Senin (14/1/2013) dini hari WIB.

Promosi Nusantara Open 2023: Diinisiasi Prabowo, STY Hadir dan Hadiah yang Fantastis

Penyerang bertubuh mungil ini memiliki karier yang cemerlang ketika bergabung ke Barcelona pada 2001. Saviola mencetak 21 gol dalam 48 laga ketika memulai musim kampanyenya bersama skuat berjuluk Blaugrana tersebut.

Sayang, sinar Saviola tak bertahan lama. Setelah melanglang buana ke Monaco dan Sevilla sebagai pemain pinjaman, Saviola memutuskan meninggalkan Nou Camp, markas Barca, untuk bergabung dengan musuh abadi klubnya tersebut, Real Madrid pada musim 2007/2008.

Akan tetapi, Saviola tak menemukan ketajamannya di Santiago Bernabeu, markas Madrid. Penyerang berusia 31 tahun akhirnya memutuskan meninggalkan Spanyol untuk bergabung dengan klub Portugal, Benfica. Dirinya baru mau kembali balik ke Negeri Matador ketika bergabung dengan Malaga pada awal musim ini.

“Secara pribadi, saya sesungguhnya menantikan bermain melawan Barcelona. Saya telah bersama klub itu dan mereka memperlakukanku dengan sangat baik ketika saya berada di sana,” beber Saviola kepada AS, dilansir ESPN Star, Jumat (11/1/2013).

“Saya masih tetap berhubungan dengan beberapa orang di Barca, jadi akan sangat menyenangkan bisa melihat mereka lagi,” sambung pemain berdarah Argentina tersebut.

Saviola pun ingin memberikan penampilkan maksimal untuk Malaga di pertandingan nostalgianya tersebut. Striker yang sudah mengemas 11 gol dalam 40 laga bersama Timnas Argentina itu berharap Los Boquerones, julukan Malaga, mampu memetik poin penuh di La Rosaleda.

“Kami akan bermain untuk menang dan harus percaya diri kalau kami bisa mengalahkan Barcelona. Tentu saja, kami harus bermain sempurna dan meminimalisasi sedikit kesalahan dibandingkan yang mereka lakukan,” pungkas mantan pemain River Plate itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya