Sport
Selasa, 23 Maret 2021 - 09:46 WIB

Sejumlah Area Dianggap Gelap, Pencahayaan Stadion Manahan Solo jadi Sorotan

Chrisna Chaniscara  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pemain Persikabo 1973 berduel udara dengan pemain Arema FC pada laga pembuka Piala Menpora 2021 di Stadion Manahan, Solo, Minggu (21/3/2021). Dalam laga pembuka tersebut menghasilkan skor akhir imbang 1-1. (Nicolous Irawan/Solopos)

 

Solopos.com, SOLO—Pencahayaan Stadion Manahan, Solo, panen kritikan saat laga PSIS Semarang kontra Barito Putera, Minggu (21/3/2021) malam WIB.

Advertisement

Selama pertandingan, ada beberapa area lapangan yang tampak gelap dan kurang pencahayaan. Hal ini langsung menjadi perhatian Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, dan panpel lokal Piala Menpora.

Pantauan Solopos.com, penerangan area belakang gawang dan pinggir lapangan sangat kontras dengan pencahayaan yang mengenai lapangan.

Advertisement

Pantauan Solopos.com, penerangan area belakang gawang dan pinggir lapangan sangat kontras dengan pencahayaan yang mengenai lapangan.

Baca Juga: Lolos Ke Semifinal Piala FA, Chelsea Berpotensi Buyarkan Ambisi City

Hal ini turut berdampak pada kualitas siaran langsung televisi. Stadium Infrastructure dalam akun Instagram-nya menganalisis ada empat penyebab yang membuat pencahayaan saat laga kurang maksimal.

Advertisement

Kedua, tidak semua lampu dinyalakan dan hanya menyesuaikan standar minimal regulasi kompetisi yakni 800 lux. Diketahui, Stadion Manahan punya daya pencahayaan mencapai 1.500 lux. Ketiga, kekuatan daya intensitas 1.500 lux dianggap masih terbilang standar minimal untuk ukuran sebuah stadion tipe olimpik. “Keempat faktor broadcast [stasiun televisi],” tulis mereka.

Baca Juga: Messi Capai Rekor Saat Barcelona Pesta 6 Gol Di Markas Real Sociedad

Bahan Evaluasi

Askot PSSI Solo selaku panpel lokal mengatakan pencahayaan stadion saat malam hari bakal menjadi bahan evaluasi.

Advertisement

Ketua Askot PSSI Solo, Paulus Haryoto, mengakui belum semua lampu dinyalakan sesuai kapasitas optimal pencahayaan Stadion Manahan.

“Sementara jadi catatan untuk evaluasi di laga selanjutnya,” ujar Paulus kepada Solopos.com, Senin (22/3/2021).

Baca Juga: Terkuak, Kevin Nugroho Ternyata Membidik Persis Solo Sejak 2019

Advertisement

Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, juga mengakui pencahayaan Stadion Manahan belum dapat dipakai secara maksimal.

Namun dia menilai daya penerangan Stadion Manahan sudah lebih baik ketimbang stadion lain yang menggelar Piala Menpora.

“Sesuai informasi pelaksana renovasi Manahan [PT, Nindya Karya], resetting lampu FOP memang belum bisa seperti existing [1.500 lux]. Optimasi lampu hanya di kisaran 1.000 lux tetapi itu sudah lebih tinggi dibandingkan beberapa lapangan lain yang digunakan di Piala Menpora yang rata-rata di kisaran 800 lux,” jawab Gibran di unggahan Instagram Stadium Infrastructure.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif