SOLOPOS.COM - Wakil-Wakil Indonesia Mulai Berguguran (Badmintonindonesia.org)

Singapore Open 2015 dimulai. Sayangnya, wakil-wakil Indonesia mulai berguguran.

Solopos.com, SINGAPURA — Wakil-wakil Indonesia mulai berguguran di babak awal Singapore Open 2015, Selasa (7/4/2015). Pasangan ganda campuran Riky Widianto/Richi Puspta Dili dan Praveen Jordan/Debby Susanto gagal menundukkan lawan-lawannya.

Promosi Jaga Jaringan, Telkom Punya Squad Khusus dan Tools Jenius

Dikutip dari Badmintonindonsia.org, Rabu (8/4/2015), ganda campuran Riky/Richi harus kalah di babak pertama Simgapore Open 2015 oleh pasangan Korea, Choi Sol Kyu/Chae Yoo Jung, dengan skor 15-21 dan 19-21.

“Melihat dari permainan lawan sebenarnya tidak terlalu sulit. Namun, kali ini permainan kami enggak bisa keluar dengan maksimal,” kata Richi menanggapi permainannya.

Kekalahan di babak pertama Singapore Open 215 membuat mereka gagal mengulangi pencapaian tahun lalu. Pada 2014 lalu, Riky/Richi menjadi runner up Singapore Open 2015, setelah dikalahkan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir.

Penampilan pasangan ganda campuran Indonesia lainnya, Praveen/Debby, juga mengecewakan. Menghadapi wakil Tiongkok, Xu Chen/Ma Jin, Praveen/Debby tidak mampu mengulangi kesuksesan di All England 2015 lalu. Praveen/Debby bisa langsung menang dua set langsung atas Xu/Ma, 21-15 dan 21-14.

Praveen/Debby di babak pertama Singapore Open 2015, kalah dua set langsung dari Xu/Ma, dengan skor13-21 dan 16-21.

Ganda campuran andalan Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, pada Rabu ini akan melawan pasangan Malaysia, Jian Yi Lee/Peiy Zhen Lim, di babak pertama Singapore Open 2015.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya