SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Milan–Wesley Sneijder melontarkan pernyataan yang pasti membuat kubu Inter Milan kelabakan. Pesepakbola Belanda ini mengaku ingin melanjutkan karir di Premier League dan bermain bersama Manchester United.

Pernyataan Sneijder tersebut bisa menjadi semacam peringatan buat Nerazzurri. Inter kini  berupaya memperpanjang kontrak si pemain hingga 2015, tetapi negosiasi terhenti karena terkendala soal gaji.

Promosi Piala Dunia 2026 dan Memori Indah Hindia Belanda

Hubungan Sneijder dan MU bukan hal baru. Di bursa transfer musim panas lalu, Red Devils diberitakan bersedia merogoh kocek hingga 30 juta poundsterling guna mendatangkan pemain 26 tahun tersebut.

“Jika orang bertanya apakah saya ingin bermain di Manchester United, mustahil saya  berkata tidak. Bagaimana saya tolak bermain di salah satu klub terbesar di dunia,” ujar Sneijder di Sportinglife.

“Saya sudah pernah bermain buat Real Madrid yang disebut sebagai klub terbaik di dunia dan saat ini saya bermain bersama Inter Milan yang baru saja membuat sejarah dengan memenangi treble. Saya masih  pemain Inter Milan dan sangat berkomitmen kepada klub tapi saya tak bisa mengatakan apa yang akan terjadi di masa depan. Jika Manchester United mendekati saya di musim panas mendatang saya akan mendengarkan,” tukas eks pemain Real Madrid tersebut.

Akhir-akhir ini Sneijder kerap diisukan akan kembali ke mantan klubnya, Madrid. Tetapi ia mengaku ingin meneruskan karirnya ke Premier League, kompetisi yang belum pernah dirasakannya.

“Liga Primer yang berisi klub-klub top adalah liga terkuat di dunia dan akan sungguh menyenangkan untuk mengakhiri karir di klub-klub top di Spanyol, Italia dan Inggris. Tidak banyak orang yang sudah melakukannya dan jika itu terjadi kepada saya maka saya cuma ingin bermain buat Manchester United,” lugasnya lagi.

dtc/try

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya