SOLOPOS.COM - Mario Balotelli memegangi lutut setelah terjatuh saat laga melawan Napoli. (JIBI/Rtr/Alessandro G)

Solopos.com, MILAN — Skors tiga pekan tak boleh bertanding bagi Mario Balotelli dinilai terlalu berat oleh AC Milan. Karena itu Rosseneri pun bakal mengajukan banding untuk hukuman tersebut.

Seperti dikabarkan Football Italia seperti dikutip Detiksport, Milan sudah memberikan konfirmasi bahwa mereka tidak setuju dengan hukuman tersebut. Pada saat bersamaan, mereka juga bakal mengajukan banding atas hukuman bakal ditutupnya Curva Sud untuk satu laga. Sektor tersebut ditutup karena dinilai telah menyampaikan seruan bernada rasialis kepada lawan.

Promosi Primata, Permata Indonesia yang Terancam Hilang

“Milan menyatakan akan melakukan banding terhadap hukuman untuk Mario Balotelli dan Curva Sud,” demikian pernyataan Rossoneri.

Dalam pertandingan antara Milan melawan Napoli di San Siro, Senin (23/9/2013) dinihari WIB, Balotelli mendapat kartu kuning kedua karena mengkonfrontasi wasit setelah laga usai.

Akibat kartu merah itu, Balotelli secara otomatis mendapat hukuman larangan bertanding sebanyak satu pertandingan. Namun striker 23 tahun itu mendapat tambahan hukuman dua laga karena dianggap melakukan penghinaan dan intimidasi kepada wasit saat diusir dari lapangan.

Pada laga itu juga, untuk pertama kalinya selama berkostum Milan tendangan penalti Balotelli gagal. (JIBI/Solopos)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya