Sport
Kamis, 20 Agustus 2015 - 15:25 WIB

SPORTAINMENT : Sterling Jual Rumah Mewah di Merseyside

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Rumah mewah Sterling di Merseyside yang dijual (Dailymail.co.uk)

Sportainment kali ini mengenai bintang Manchester City, Raheem Sterling, yang menjual rumah mewahnya di Merseyside.

Solopos.com, LIVERPOOL – Raheem Sterling tampaknya benar-benar ingin mengubur kenangan selama tinggal di Merseyside untuk membela Liverpool. Gelandang berusia 20 tahun itu menjual rumah mewah yang terletak di kawasan Southport, Merseyside, menyusul hijrahnya ke Manchester City.

Advertisement

Jika dibandingkan dengan nilai transfer ke City yang mencapai 49 juta poundsterling (Rp1,06 triliun), harga rumah mewah Sterling tentu tidak sebanding. Seperti dilansir Daily Mail, Rabu (19/8/2015), rumah yang memiliki empat kamar tidur itu dibanderol dengan harga 1,5 juta poundsterling (Rp32,5 miliar). Rumah yang ditinggali Sterling selama membela Liverpool itu menggambarkan kehidupan seorang pesepak bola modern.

Rumah itu dilengkapi dengan kolam renang indoor, salon pribadi, bioskop mini, serta sebuah bar berkonsep Michael Jackson. Bar yang dibangun Sterling untuk mengenang Michael Jackson itu dilengkapi dengan meja DJ. Sterling juga memasang tujuh pernak-pernik bintang pop legendaris itu, mulai dari foto hingga jaket kulit serta topi khas Michael Jackson.

Nuansa Liverpool juga masih terasa di rumah mewah itu. Sterling meletakkan dua bantal bergambar logo skuat berjuluk The Reds itu di sofa salon pribadi didesain dengan nuansa oranye dan hitam. Dua kaus Liverpool juga terlihat tergantung di dinding ruang bioskop mini yang didesain dengan sembilan sofa kulit berwarna merah. Kamar tidur utama didekorasi dengan nuansa zebra. Sementara itu, nuansa hitam dan putih juga mendominasi sebagian besar area di rumah mewah tersebut, termasuk dapur.

Advertisement

Selama berada di Merseyside, Sterling juga tidak perlu jauh-jauh pergi ke pusat kebugaran untuk latihan fisik. Dia menyulap salah satu ruangan di rumahnya menjadi tempat kebugaran pribadi dengan dilengkapi bench press, treadmill, dan punch bag.

Sebuah kolam renang indoor lengkap dengan jacuzzi menambah nilai rumah mewah itu. Sebagai seorang pesepak bola, Sterling tak lupa menyiapkan area taman yang dilengkapi dengan dua gawang kecil serta sebuah lapangan basket untuk berolahraga. Pesepak bola kelahiran Jamaika itu juga memiliki sebuah kamar mandi artistik dengan fasilitas televisi di rumah mewahnya.

Sterling memecahkan rekor transfer The Citizen, julukanCity, musim panas ini. Dia menjadi pemain termahal ketiga, setelah Angel Di Maria dan Fernando Torres, di Liga Premier. Sejak hijrah ke Etihad Stadium, Manchester, Sterling menorehkan debut tidak resmi dalam kemenangan pramusim melawan Roma, Juli lalu. Dia juga tampil gemilang saat tim anyarnya meraih kemenangan 3-0 atas Chelsea, Minggu (16/8/2015) malam.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif