SOLOPOS.COM - Arkhan Kaka (Ofisial Persis Solo)

Solopos.com, SOLO – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mencoret sejumlah pemain untuk menghadapi Piala Asia U-20 2023. Salah satu dari nama itu adalah Arkhan Kaka, pemain muda Persis Solo.

Kabar itu salah satunya diunggah akun Instagram @garudafansbook pada Kamis (23/2/2023). Arkhan Kaka tercoret bersama gelandang KMSK Deinze, Marselino Ferdinan.

Promosi Pembunuhan Satu Keluarga, Kisah Dante dan Indikasi Psikopat

Kehilangan satu pemainnya, Persis Solo masih menyumbang skuad muda mereka untuk Timnas Indonesia U-20 melalui Erlangga Setyo Dwi Saputra, Hugo Samir, Marcell Januar Putra, dan Zanadin Fariz.

Shin Tae-yong sebelumnya mengatakan Marselino baru dilepas timnya pada 8 atau 9 April 2023. Setelah itu, eks pemain Persebaya Surabaya tersebut akan tetap di Timnas Indonesia U-20 untuk Piala Dunia U-20 2023.

“Marselino tak akan ikut ke Uzbekistan, jadi tanggal 8 April, begitu Deinze beres main, tanggal 9 April baru akan gabung Timnas sampai beres Piala Dunia U-20 2023,” kata Shin Tae-yong di SUGBK, Selasa (21/2/2023).

Berikut nama pemain yang dicoret dari Timnas Indonesia:

Kiper

Aditya Arya Nugaraha (Persebaya Surabaya)

Bek 

Barnabas Sobor (Persija Jakarta)

Brandon Scheunemann (PSIS Semarang)

Pemain tengah

Frezy Al Hudaifi (Bhayangkara FC)

Marselino Ferdinan (KMSK Deinze)

Pemain depan

Ahmad Raia Irvanza (Persik Kediri)

Arkhan Kaka (Persis Solo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya