SOLOPOS.COM - Stuart Pearce

Stuart Pearce

LONDON--Pelatih caretaker Timnas Inggris, Stuart Pearce memanggil striker Sunderland, Fraizer Campbell dalam debutnya di skuat The Three Lions, Kamis (23/2/2012).

Promosi Skuad Sinyo Aliandoe Terbaik, Nyaris Berjumpa Maradona di Piala Dunia 1986

Pearce membawa skuat relatif muda untuk menghadapi Belanda dalam laga persahabatan di Wembley, Rabu (29/2). Pearce yang ditunjuk sebagai pelatih sementara setelah pengunduran diri Fabio Capello, juga memanggil gelandang Manchester United yang belum berpengalaman di tim nasional Tom Cleverley dan bek kanan Manchester City Micah Richards yang sering diabaikan Capello.

Namun tidak ada tempat bagi bek Manchester United Rio Ferdinand atau gelandang Chelsea Frank Lampard. Sementara Steven Gerrard kembali ke skuat The Three Lions, julukan Inggris, untuk kali pertama sejak November 2010 dan santer diprediksi menjadi kapten baru Inggris setelah penonaktifan John Terry dari posisi kapten di akhir bulan lalu.

Terry juga tidak masuk dalam skuat Pearce setelah cedera lututnya kambuh di pekan ini dan diperkirakan segera menjalani eksploratori operasi untuk melihat berapa lama dia akan menepi. Pearce yang juga menjadi pelatih Timnas Inggris U-21 dan tim Olimpiade Inggris Raya, menjelaskan kapten yang ditunjuknya dalam laga kontra Belanda adalah kapten sementara.

“Itu akan diumumkan saat mendekati pertandingan. Saya mengatur dengan basis sementara, jadi sulit untuk membuat posisi itu (kapten) untuk jangka panjang,” ujar Pearce.

Pearce juga menjelasan kenapa tidak memanggil Ferdinand dan Lampard. “Saya tidak berpikir bisa belajar apa pun pada Rabu sore nanti dengan melihat mereka (Ferdinand dan Lampard) bermain,” jelasnya.

Pearce justru memanggil striker Wayne Rooney yang dijatuhi sanksi dua pertandingan awal di penyisihan grup Euro 2012 dan sekarang tengah mengalami infeksi tenggorokan. “Saya pikir penting dia bisa kembali bermain di pertandingan internasional. Akan terlalu bodoh menurunkan tim yang tak berpengalaman sama sekali di lapangan.”

(JIBI/SOLOPOS/Aeranie Nur Hafnie/Rtr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya