Sport
Selasa, 5 April 2022 - 21:15 WIB

Suporter Persis Prediksi Gelandang PSM Makassar Ini Berlabuh ke Solo

Ichsan Kholif Rahman  /  Tri Wiharto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Sutanto Tan (Instagram Sutanto Tan)

Solopos.com, SOLO – Sutanto Tan, salah satu gelandang yang tampil moncer dalam gelaran Liga 1 musim lalu ramai dibicarakan bakal menyusul Ferdinand Sinaga ke Persis Solo.

Pembicaraan tentang hal itu ramai dalam diskusi para suporter Persis Solo melalui space Twitter, Selasa (5/4/2022) malam WIB. Dalam diskusi itu, para suporter Persis Solo meyakini Sutanto Tan hampir pasti bergabung ke Solo.

Advertisement

Baca Juga: Peluang ke Persis Solo Hanya 38 Persen, Gian Zola Resmi Gabung Arema

Sementara itu sumber Solopos.com turut menyebutkan jalan Sutanto Tan bergabung ke Solo kian dekat. Dikutip dari transfermrkt.co.id, peluang Sutanto Tan hijrah ke Solo bahkan mencapai 60 persen.

Sutanto Tan, 28, mampu memberi warna baru dan berkolaborasi dengan Wiljan Pluim di lini tengah PSM Makassar. Performa Sutanto itu dikabarkan memikat Persis Solo untuk mengisi jantung permainan mereka menggantikan Sandi Sute yang telah berpamitan pergi.

Advertisement

Sutanto Tan mencatatkan 18 penampilan dengan torehan satu gol dan satu assist bersama PSM Makassar.

Baca Juga: Sandi Sute Dikabarkan Jadi Incaran Klub Tetangga Persis Solo

Mengawali karier di PS Batam, nama Sutanto Tan dikenal publik seusai mentas dari Pelita Bandung Raya U-21 pada 2014. Meski saat itu ia masih berusia 20 tahun, performanya mampu memikat klub Liga Singapura, Hougang United FC.

Advertisement

Saat membela Hougang United FC, Sutanto Tan pernah mencetak gol pembuka dalam sebuah pertandingan menghadapi klub Divisi 2 Jepang, FC Gifu. Saat itu, Hougang United menang telak 4-0.

Baca Juga: Satu Per Satu Pemain Tinggalkan Persis, Kini Giliran Azka Fauzi Pergi

Setelah pulang ke Tanah Air, pemain kelahiran Pekanbaru, 4 Mei 1994 itu memperkuat sejumlah klub, mulai Mitra Kukar, Bali United, PSIM Jogja, PSMS Medan, hingga PSM Makassar.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif