Sport
Sabtu, 12 Januari 2013 - 18:21 WIB

SYDNEY INTERNATIONAL: Tomic Sudahi Penantian Gelar

Redaksi Solopos.com  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Petenis Australia, Bernard Tomic, mencium trofi ATP pertamanya. Tomic menjuarai trofi ATP pertamanya setelah menjuarai Sydney International dengan mengalahkan Kevin Anderson 6-3, 6-7(2), 6-3 di Sydney, Sabtu (12/1/2013). JIBI/SOLOPOS/Reuters

SYDNEY – Penantian panjang Bernard Tomic, akhirnya terbayarkan. Petenis Australia ini akhirnya memenangi gelar ATP kali pertamanya setelah merebut trofi Apia International Sydney.

Advertisement

Tomic mejadi juara setelah pada partai puncak mengungguli petenis Afrika Selatan, Kevin Anderson. Petenis 20 tahun itu harus bekerja keras mengalahkan Anderson dengan skor 6-3, 6-7(2), 6-3 di Sydney, Sabtu (12/1/2013).

Selain merupakan trofi pertama, Tomic juga sukses menyudahi paceklik gelar para petenis tuan rumah di Sydney International. Para petenis Australia tak ada yang pernah memenangi Sydney International sejak Lleyton Hewitt dan Alicia Molic mengawinkan gelar pada 2005 silam.

Sebelumnya, pencapaian terbaik Tomic hanyalah tampil di babak semifinal ATP World Tour, yakni pada Brisbane International, tahun lalu. Namun setelah itu, perempatfinalis Wimbledon 2011 ini tak pernah meraih sukses.

Advertisement

Sementara itu pada turnamen ATP lainnya, David Ferrer sukses mempertahankan trofi ATP Auckland untuk kali keempat. Ferrer mempertahankan dominasinya di ATP Auckland setelah mengalahkan Philipp Kohlschreiber, 7-6-6-1.

Ferrer yang menyandang peringkat lima ATP tampil impresif untuk menundukkan Kolhschreiber. Meski, mendapat perlawanan sulit di set pertama, namun Ferrer tak kesulitan di set kedua. Petenis Spanyol ini hanya membutuhkan waktu 78 menit untuk merampungkan perlawanan juara Auckland 2008 itu.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif