Sport
Rabu, 9 September 2015 - 23:25 WIB

Tak Hanya Pesepak Bola, Atlet Cabang Lain Juga Ikut Seleksi TNI

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Manahati Lestusen (Liputan6)

Sejumlah atlet Indonesia mengikuti seleksi untuk menjadi TNI.

Solopos.com, BANDUNG – Sejumlah atlet Indonesia berbondong-bondong ikut seleksi masuk Tentara Nasional Indonesia (TNI). Seperti diketahui sebelumnya, sebanyak tujuh pemain mantan punggawa Timnas Sepak Bola Indonesia U-23 telah lolos masuk TNI.

Advertisement

Mereka mengikuti Sekolah Calon Bintara (Secaba) Rindam III Siliwangi. Sebanyak 95 orang terjaring di Scaba dan sebagian dari mereka adalah atlet. Sepak bola sendiri menyetor 17 nama dan tujuh di antaranya adalah eks Timnas U-23.

“Sisanya dari cabang olahraga lain. Ada atletik, bola voli, bulutangkis, dayung, bela diri seperti judo, dan juga atlet berkuda. Di luar cabang olahraga ada juga yang ahli IT, pemprograman,” ujar Wakil Komandan Rindam III Siliwangi, Letkol Inf Nurwahyu Widodo, seperti dilansir Detik.com, Rabu (9/9/2015).

Nurwahyu menambahkan mereka akan digembleng selama lima bulan. Pendidikan dimulai tanggal 17 September 2015 mendatang dan kemudian mereka akan menjadi bintara. “Saat ini belum dimulai, masih menunggu yang lulus seleksi dari umum. Nanti mereka digabung,” jelasnya

Advertisement

Menurut Nurwahyu, para siswa calon bintara ini tidak diperbolehkan keluar barak selama empat bulan. Satu bulan terakhir, setiap libur hari Minggu, baru diperbolehkan keluar. Namun khusus siswa unggulan dari cabang olahraga, Wakil Komandan Secaba Rindam III Siliwangi, Bihbul Mayor Inf Safei, mengatakan mereka diperbolehkan keluar dan latihan tiga kali sepekan.

Sehingga, meski mengikuti pendidikan tentara, mereka tetap bisa menjaga keterampilannya sebagai atlet. “Untuk yang atlet sepak bola ya latihan sepak bola. Kami ada pelatihnya dari TNI. Untuk cabang olahraga lainnya juga sama, seperti bulu tangkis dan lainnya. Kalau di TNI tidak ada [pelatih untuk cabang lain], para siswa itu nanti dititipkan ke pelatih di luar TNI,” ujarnya.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif