SOLOPOS.COM - Carlos Fortes mencetak gol kemenangan PSIS atas Rans Nusantara FC 1-0 pada pekan ke-18 Liga 1 2022-2023 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Senin (16/1/2023). (Liga Indonesia Baru)

Solopos.com, BOGORPSIS Semarang  tampil beda di bawah arahan Muhammad Ridwan dan meraih poin penuh saat menghadapi Rans Nusantara FC pada pekan ke-18 Liga 1 2022-2023. Bermain di Stadion Pakansari Kabupaten Bogor, Mahesa Jenar menang dengan skor tipis 1-0.

Gol tunggal kemenangan PSIS dicetak oleh striker andalan asal Portugal, Carlos Fortes pada menit ke-47. Poin tiga ini menjadi awal sempurna bagi PSIS untuk mengarungi putaran Liga 1 2022-2023.

Promosi Isra Mikraj, Mukjizat Nabi yang Tak Dipercayai Kaum Empiris Sekuler

“Syukur alhamdulillah kita dapat poin penuh seperti target awal sebelum pertandingan. Kita ingin poin penuh dengan persiapan yang sudah maksimal,” kata pelatih sementara PSIS sekaligus Kepala Analisis Tim Senior PSIS, Muhammad Ridwan pada sesi jumpa pers seusai pertandingan, seperti dikutip dari laman resmi Liga Indonesia Baru (LIB), Selasa (17/1/2023).

Selain lega tim mampu memetik kemenangan di kandang lawan, M Ridwan juga memiliki kelegaan tersendiri terkait kondisi pemainnya seusai laga.

“Kita bersyukur bisa mengakhiri laga dengan sangat baik. Dan yang lebih penting lagi adalah pemain bisa meninggalkan lapangan tanpa ada yang cedera,” tambah M Ridwan.

Pada laga ini, PSIS tampil dengan kekuatan berbeda. Hal itu termasuk beberapa amunisi anyar yang baru bergabung di putaran kedua.

Mereka adalah Kiper Muhammad Adi Satryo, bek Bayu Fiqri dan Meru Kimura serta M Lutfhi Kamal. Selain itu debutan baru gelandang asal Jepang, Ryo Fujii.

Kemenangan ini membuat PSIS kini menempati peringkat 9 dengan poin 23. Sedangkan Rans Nusantara FC masih terpaku di posisi ke-15 dengan poin 16.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya