Sport
Kamis, 24 Mei 2018 - 22:25 WIB

Tangani Napoli, Ancelotti Langsung Bidik Vidal & Balotelli

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, NAPLES</strong> &mdash; <a href="http://bola.solopos.com/read/20180515/498/916263/ancelotti-semakin-dekat-gantikan-sarri-di-napoli">Carlo Ancelotti</a> langsung tancap gas setelah resmi ditunjuk sebagai pelatih Napoli musim depan. Tak tanggung-tanggung, Ancelotti mengincar empat pemain tambahan seperti Arturo Vidal, Suso, Angel Di Maria hingga si bengal, Mario Balotelli. Dari deretan nama itu, Vidal menjadi sosok prioritas Don Carlo untuk menggantikan peran Marek Hamsik.</p><p>Hamsik memang santer diisukan ingin pindah ke Tiongkok untuk mencoba tantangan baru. Bagi Ancelotti, Vidal dinilai layak menjadi suksesor Hamsik yang notabene pencetak gol terbanyak dalam sejarah <a href="http://bola.solopos.com/read/20180524/498/918192/berpisah-dengan-napoli-sarri-menuju-chelsea">Napoli</a> tersebut. Don Carlo sudah mengetahui kemampuan Vidal karena pernah satu tim saat di Bayern Munchen.</p><p>Pemain kedua yang menjadi bidikan Ancelotti adalah winger AC Milan, Suso. Demi mendapatkan jasa pemain 24 tahun itu, sang pelatih disebut mempersilakan Napoli melepas Jose Callejon ke Milan sebagai gantinya. Yang mengejutkan tentu ketertarikan Don Carlo pada Balotelli.</p><p>Sang striker punya rekam jejak sebagai pemain bengal meski sudah berganti-ganti klub. Namun Ancelotti melihat Balotelli telah berubah sejak membela Nice dan tampil bagus dengan 26 gol dari 38 pertandingan. Apalagi dia berstatus free transfer sehingga Napoli tak perlu mengeluarkan biaya sedikit pun untuk mendaratkannya.</p><p>Adapun rumor Angel Di Maria merapat ke San Paolo tak lepas dari pertemuan Direktur Olahraga Napoli, Christian Guintoli, dengan Paris Saint Germain, klub sang pemain. Kontrak pemain asal Argentina tersebut di Parc des Princes akan berakhir musim panas tahun depan. Dia diprediksi bisa didapatkan dengan harga murah.</p><p>Ancelotti sendiri akan berada di Naples hingga tiga tahun ke depan. Sebelum ke Napoli, Don Carlo sempat menganggur setelah dipecat Bayern Munchen September tahun lalu. Terakhir dia bekerja di Italia adalah bersama AC Milan sebelum dia pergi pada 2009 untuk menangani Chelsea. Dengan sederet prestasi menterengnya, Ancelotti diharapkan mampu membawa Napoli meraih scudetto sekaligus mematahkan dominasi <a href="http://bola.solopos.com/read/20180524/498/918204/ini-calon-pengganti-buffon-di-juventus">Juventus</a>. (Chrisna Chanis Cara/JIBI)</p>

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif