Sport
Rabu, 1 September 2021 - 20:50 WIB

Tanpa Rumor, Witan Sulaeman Gabung Lechia Gdsank

Chrisna Chaniscara  /  Abu Nadhif  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, GDANSK—Gelandang Timnas Indonesia Witan Sulaeman resmi bergabung dengan klub Liga Polandia, Lechia Gdansk pada musim ini.

Kehadiran Witan seperti menggantikan Egy Maulana Vikri yang baru saja hijrah dari Lechia ke klub Liga Slovakia, FK Senica.

Advertisement

Witan Sulaeman mendapatkan kontrak dua musim di klub barunya.

Baca Juga: Egy Maulana Vikri Kini Berkostum FK Senica Slovakia 

Advertisement

Baca Juga: Egy Maulana Vikri Kini Berkostum FK Senica Slovakia 

Pemain serba bisa itu direkrut Lechia Gdansk setelah sebelumnya tampil bersama klub Serbia FK Radnik Surdulica.

Dilansir lechia.pl, Rabu (1/9/2021), pemain yang dapat beroperasi sebagai gelandang tengah dan sayap itu telah resmi menandatangani kontrak dengan Lechia Gdansk.

Advertisement

Dengan mendapat kontrak dua musim, kerja sama Witan dengan Lechia akan berakhir pada 30 Juni 2023.

Witan baru saja melakoni debut bersama Timnas senior saat melawan Oman Mei 2021 lalu.

Baca Juga: Digelar 3-5 September, Ini Jadwal Lanjutan Pertandingan Liga 1 

Advertisement

Sebelum Witan gabung tim berjuluk Gedanian Lions, Lechia lebih dahulu melepas rekan satu timnya di Timnas, Egy Maulana Vikri.

Merapatnya Witan ke Lechia cukup mengejutkan mengingat tak ada rumor santer yang mengiringinya.

 

Advertisement

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif