Sport
Senin, 9 September 2019 - 21:25 WIB

Teemu Pukki Curi Perhatian Lagi

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, TAMPERE — Italia melanjutkan performa impresif mereka di Kualifikasi Euro 2020 setelah membekuk tuan rumah Finlandia dengan skor 2-1 di Stadion Ratinan, Senin (9/9/2019) dini hari WIB. Kemenangan ini mengukuhkan Azzurri sebagai pemuncak klasemen sementara Grup G dengan poin sempurna, 18, dari enam pertandingan.

Namun, sinar Italia sedikit tertutup oleh aksi striker Finlandia, Teemu Pukki. Penyerang yang membela Norwich City ini justru lebih disorot setelah sukses menjebol gawang Gianluigi Donnarumma lewat eksekusi penalti di pertengahan babak kedua.

Advertisement

Dilansir Bleacher Report, Senin, Pukki telah mengoleksi delapan gol dalam 10 laga terakhirnya bersama klub dan timnas sejak Juni 2019. Striker berusia 29 tahun itu masing-masing menyumbangkan empat gol bagi Finlandia dan The Canaries, julukan Norwich.

Sport Bible mengklaim Pukki sebagai juru gedor paling mematikan di Eropa sejauh ini dengan konsistensinya di semua kompetisi. Dalam enam laga terakhir, Pukki bahkan mampu mengemas tujuh gol dan satu assist. Liverpool, Newcastle United, Chelsea, Yunani, dan terakhir Italia menjadi sederet tim yang sukses dibobol Pukki.

Penalti Pukki ke gawang Azzurri sempat membawa Finlandia menyamakan kedudukan menjadi 1-1 setelah Italia sebelumnya unggul via Ciro Immobile di menit ke-59. Namun, harapan tuan rumah mencuri poin pupus setelah Jorginho mengunci kemenangan Italia lewat tembakan penalti pada menit ke-79.

Advertisement

Pelatih Italia, Roberto Mancini, menyebut anak asuhnya masih kerap membuat kesalahan yang merugikan tim. Mancini kemudian meurjuk penalti Pukki sebagai salah satu momen saat Italia melakukan kesalahan.

“Kami terkena penalti di saat kami seharusnya tidak salah melakukan penguasan bola. Kami harus terus meningkatkan kualitas,” ujar mantan Pelatih Lazio itu dilansir Football Italia. (Chrisna Chanis Cara/JIBI)

Advertisement

Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif