SOLOPOS.COM - Pelatih Kepala PSS Sleman Seto Nurdiyantoro. (pssleman.id)

Solopos.com, SOLO – PSS Sleman akan menghadapi Persis Solo pada pekan kesembilan Liga 1 2022/2023 di Stadion Maguwoharjo, Sabtu (10/9/2022). Persis Solo kehilangan tiga pilar mereka dalam laga tersebut yakni gelandang M. Kanu Helmiawan, bek tengah Jaimerson Xavier, dan bek kanan Andri Ibo.

Menanggapi kondisi Persis Solo tersebut, pelatih kepala PSS Sleman, Seto Nurdiyantoro, mengganggap itu bukan sebuah keuntungan bagi timnya.

Promosi Ayo Mudik, Saatnya Uang Mengalir sampai Jauh

“Kualitas pemain Persis Solo merata dan juga sangat bagus,” ujar Seto dalam keterangan resminya, Kamis (8/9/2022).

Dia menyebut hal serupa juga terjadi dengan PSS Sleman yang kehilangan lebih dari sembilan pemain karena cedera. Bahkan, hari ini masih ada beberapa pemain yang tetap harus menjalani latihan di pinggir lapangan.

Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain PSS Sleman Vs Persis Solo, Adu Tajam Boaz Vs Rodriguez

Melawan Laskar Sambernyawa, Seto menyebutkan bahwa Persis Solo saat ini belum konsisten. Ia juga menyatakan PSS Sleman merasakan hal yang sama terutama ketika bermain di kandang.

“Banyak yang harus kami evaluasi. Akan tetapi, dalam beberapa hari ke depan kami akan fokus di bagaimana kami bertahan dan untuk penyelesaian akhir,” tuturnya.

Baca Juga: Ini Head To Head Persis Solo Vs PSS Sleman Menjelang Laga di Maguwoharjo

Mengenai suporter PSS Sleman maupun Persis  Solo yang kemungkinan tidak akan mengisi stadion pada laga nanti, Seto mengatakan dia sangat menghargai dan menghormati keputusan masing-masing suporter.

“Kami sangat menghargai dan menghormati keputusan teman-teman supporter baik PSS Sleman maupun Persis Solo. Semoga ke depan semakin membaik, dewasa dan damai,”  kata Seto.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya