Sport
Rabu, 20 Oktober 2010 - 01:37 WIB

Tim Popda Solo melaju ke semifinal

Redaksi Solopos.com  /  Nadhiroh  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)--Tim kesebelasan Popda Solo melaju ke babak semifinal Pekan Olahraga Pelajar Daerah cabang sepakbola tingkat SMP.

Tim besutan Mashudin ini meraih tiket ke semifinal setelah menundukkan tim Popda Klaten dengan skor meyakinkan 4-0 di Stadion 45 Karanganyar, Selasa (19/10).

Advertisement

Pada pertandingan yang berlangsung dalam 2×35 menit tersebut, tim Solo langsung tampil impresif. Namun, kendati menekan sejak awal, gol tim Kota Bengawan baru tercipta pada menit ke-25 melalui Dias Setyo.

Dua menit berselang, tim Solo mampu mengandakan keunggulan melalui Qori Sulistyo. Keunggulan 2-0 tersebut berakhir hingga turun minum.

Mengetahui lawannya kewalahan, tim Solo yang dikomandoi Aditya F lebih mengepung pertahanan Klaten. Alhasil empat menit peluit babak kedua baru dibunyikan, Danang Kumiadi mampu menambah keunggulan timnya.

Advertisement

Pada menit ke-55, tim Popda Solo menambah keunggulan melalui gol yang dilesakkan oleh Dias. Selain menjadi gol kedua Dias, raihan tersebut juga menjadi penutup dominasi tim Popda Solo atas Karanganyar.

Namun, kendati menang telak, pelatih popda Solo, Masudin mengaku kurang puas dengan penampilan timnya. Ia melihat performa timnya masih jauh di bawah standar dan acap kali tidak mengikuti instruksinya.

“Banyak peluang yang terbuang. Semoga kesalahan ini tidak berlanjut di partai semifinal nanti,” ujarnya kepada Espos, kemarin.

m89

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif