Sport
Sabtu, 26 November 2011 - 11:24 WIB

TIm voli putri Purwodadi melaju ke Kejurnas

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - ilustrasi. (dok Solopos)

Grobogan (Espos)–Tim bola voli putri dari Klub Bola Voli Mitra dari Purwodadi, Kabupaten Grobogan mewakili Jawa Tengah (Jateng) dalam Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Bola Voli di Tangerang, Minggu (27/11/2011).

ilustrasi. (dok Solopos)

Advertisement

Ketua PBVSI Grobogan, Susanto SH. mengatakan tim bola voli putri dari Klub Mitra maju ke Kejurnas mewakili Jawa Tengah, karena dalam Kejuaraan Daerah (Kejurda) voli antarklub di Semarang, 16 November lalu, berhasil keluar sebagai juara I.

“Sebelum melaju ke final dan menjadi juara, tim bola voli putri dari Mitra di semi final menundukan tim Tugu Muda dengan skor 3-1, kemudian di final menumbangkan tim dari Ungaran dengan skor 3-1 (25-22, 20-25, 25-22 dan set keempat 25-23),” jelas Susanto, Jumat (25/11/2011).

Dalam Kejurnas  tim bola voli putri Mitra akan bertemu dengan sejumlah tim kuat. Seperti dari AU, Jakarta, Badak dari Bontang dan klub dari Jawa Timur.

Advertisement

Terpisah Manager Klub Mitra, Edy Istrianto mengatakan, timnya diperkuat Ambarwati, Dian Hesti, Fitri, Novita, Yesica Lovina, Dwi Herdi, Anisa, Atika, Indah Puspi, Dinas Wisma, Dewi dan Desi Puspitasari. Pelatih Dadang S dan Hery Yulianto.

“Kendati persiapan untuk Kejurnas kurang dari dua pekan, namun kita berusaha agar anak-anak bisa menandingi kekuatan lawan. Kami berharap bisa meraih prestasi di Kejurnas tersebut,” tandasnya.

(rif)

Advertisement

Advertisement
Kata Kunci : Kejurnas Purwodadi Putri Voli
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif