Sport
Senin, 10 Oktober 2016 - 04:23 WIB

TIMNAS INDONESIA VS TIMNAS VIETNAM : Riedl : Hasil 2-2 yang Terbaik

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Timnas Indonesia. (JIBI/SOLOPOS/ Sunaryo Haryo Bayu)

Timnas Indonesia vs Timnas Vietnam, kemenangan sementara belum direngkuh RI

Harianjogja.com, SLEMAN — Timnas Indonesia harus puas ditahan imbang Timnas Vietnam dengan skor 2-2 pada laga uji coba yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (9/10/2016) sore. Dua gol Indonesia dicetak oleh Zulham Zamrun di menit ke-26 dan Irfan Bachdim menit ke-28.
Sedangkan gol Vietnam dicetak oleh Le van thang menit ke-4 dan Vu Min Thuan menit ke-12.

Advertisement

(Baca Juga : TIMNAS INDONESIA VS TIMNAS VIETNAM : Timnas Gagal Menang atas Vietnam)

Pelatih Timnas Indonesia Alfred Riedl mengatakan, hasil 2-2 adalah hasil yang terbaik. Meskipun demikian dirinya sebenarnya menginginkan agar skuat besutannya meraih kemenangan.

“Pertandingan ini berat. Vietnam memiliki kemampuan yang cukup baik. Jika ada keberuntungan, kita bisa menang,” ucapnya usai laga.

Advertisement

Riedl menambahkan, gol cepat yang dicetak oleh skuat The Golden Star tidak bisa sepenuhnya menjadi tanggung jawab pemain belakang. Hal ini dikarenakan, Vietnam memiliki pemain dengan kemampuan individu yang baik.

“Mereka punya kecepatan. Setelah ada pemahaman dari para pemain bahwa pertahanan juga menjadi tanggung jawab semua pemain, hal itu tidak terjadi lagi,” imbuh Riedl.

Sementara Pelatih Timnas Vietnam Nguyen Huu Thang mengungkapkan bahwa hujan berpengaruh terhadap penampilan anak asuhnya. Vietnam harus mengubah strategi karena hujan.

Advertisement

“Tak ada permainan dari sayap karena hujan. Kami mengapresiasi permainanan tuan rumah, mereka memiliki mentalitas yang baik dan tidak mudah menyerah,” ucapnya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif