SOLOPOS.COM - Rully Nerre (PSSI)

Timnas Indonesia wanita bersiap menghadapi Piala AFF. Rully Nerre membawa 25 pemain ke TC Sawangan.

Solopos.com, SAWANGAN — Turnamen AFF Women’s Championship segera bergulir. Pelatih Rully Nere bersama asistennya, Yopi Riwoe, berangkat ke seluruh daerah di Indonesia mencari bakat-bakat pemain sepak bola wanita yang nantinya akan memperkuat Timnas Indonesia wanita. Rulli Nerre sudah mendapatkan 25 pemain dan segera dibawa ke Balai Diklat Sawangan.

Promosi Mimpi Prestasi Piala Asia, Lebih dari Gol Salto Widodo C Putra

Dikutip dari Pssi.org, Senin (6/4/2015), fase pertama pencarian pemain Timnas Indonesia wanita, Rully dan Yopi pergi ke Indonesia bagian Timur, tepatnya di daerah Papua. Fase kedua, giliran mencari di daerah Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Yogyakarta, dan Bangka-Belitung.

“Saya bersama dengan Yopi pada fase pertama telah menemukan 10 orang pemain Timnas Indonesia wanita di Papua untuk melengkapi pencarian awal kami. Berikutnya, giliran pelatih Papat yang menemukan 15 wanita lainnya di daerah Jakarta, Jawa Timur, Yogyakarta, Bandung [Jawa Barat], dan Bangka-Belitung,” ungkap Rully Nerre,

Training Camp (TC) dimulai 4 April 2015 dan bakal berlangsung hingga 28 April 2015 di National Youth Training Centre, Sawangan-Depok.

Skuat Timnas Indonesia wanita dijadwalkan berangkat menuju Ho Chi Minh pada 29 April 2015. Turnamen Piala AFF akan digelar 1 Mei hingga 10 Mei 2015.

Berikut ini adalah daftar susunan pemain Timnas Indonesia Wanita.

Daftar Skuat Timnas Indonesia Wanita

Kiper: Riska Juliani (Bangka Belitung), Vera Lestari (D.I. Yogyakarta), Agustina Kwano (Papua)

Bek: Renays Ellin Clousse Bisay (Jawa Timur), Nur Laili (Jawa Timur), Dewi Maysaroh (Jawa Timur), Idea Rifki Agustin (D.I. Yogyakarta), Dwi Aprilani (D.I. Yogyakarta), Raimona Kabak (Papua), Cicilia Anggaria Pratita (Papua), Ruth Wamblolo (Papua)

Tengah: Erma Novela, Sabatin (Jawa Timur), Akudiana Tebai (Jawa Timur), Febriana Kusumaningrum (Jawa Timur), Lilla Puspita (Jawa Timur), Ade Mustikiana (Bangka Belitung), Intan Nuraini (DKI Jakarta), Tugiyati (D.I. Yogyakarta), Christina Kaisiri (Papua), Emmy Clarce Valentina Awes (Papua), Marlisye Mandosir (Papua), Henny Jigibalom (Papua)

Depan: Siti Latipah (Jawa Barat), Serly Wanimbo (Papua), Rulin Aspalek (Papua)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya