Sport
Kamis, 21 April 2022 - 14:38 WIB

Tinggalkan PSIS Semarang untuk Gabung PSS Sleman, Ini Alasan Fandi Eko

Fahmi Ghiffari  /  Tri Wiharto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Fandi Eko Utomo (pssleman.id)

Solopos.com, SLEMAN – Gelandang muda berbakat asal Surabaya, Fandi Eko Utomo, kini resmi berseragam PSS Sleman.

Manajemen PSS Sleman telah mengkonfirmasi kedatangan mantan pemain PSIS Semarang ini di laman resmi Instagram mereka, @pssleman, Rabu (20/4/2022).

Advertisement

Setelah melepaskan sembilan pemain, PSS Sleman tidak tinggal diam dalam melakukan persiapan menjelang Liga 1 musim 2022/2023, Juli mendatang. Langkah yang diambil oleh tim berjuluk Super Elang Jawa di antaranya dengan mendatangkan enam pemain baru. Nama, Fandi Eko Utomo masuk ke dalam daftar tersebut.

Baca Juga: Biaya Operasional VAR Rp200 Juta untuk Satu Laga, Begini Langkah PSSI

Dikutip dari pssleman.id, Fandi mengaku suasana di Kabupaten Sleman sudah membuatnya nyaman. “Alhamdulillah saya senang sekali bisa bergabung dengan PSS Sleman. Apalagi sebenarnya saya sering ke sini sehingga suasana di Sleman sudah membuat saya nyaman,” ucap Fandi, sapaan akrabnya di Omah PSS, Sleman, Selasa (19/4/2022).

Advertisement

Faktor lain yang membuat Fandi menerima tawaran dari Super Elja adalah keseriusan Manajemen PSS untuk merekrutnya serta dukungan dari keluarganya. Fandi akan bermain untuk PSS Sleman selama satu musim ke depan.

Baca Juga: Wow…., PSIS Semarang Dapat 11 Tawaran untuk Transfer Pemain

Antusiasme dari tim dan pendukung jadi alasan Fandi Eko tidak sabar segera merasakan atmosfer Stadion Maguwoharjo.

Advertisement

“Pengalaman saya bermain di Stadion Maguwoharjo kali pertama ketika bermain untuk Timnas. Atmosfer stadionnya memiliki hal yang berbeda dengan suasana stadion-stadion yang lain. Senang sekali dengan kreativitas suporternya melalui koreografi yang bagus. Jadi bisa mendapatkan semangat dua kali lipat bermain di kendang,” kata Fandi.

Baca Juga: Persis Solo Akui Sudah Ada Pembicaraan Soal Kontrak Chrystna Bhagascara

Pemain berumur 31 tahun ini memiliki target untuk menorehkan prestasi baik individu maupun secara tim. Ia berharap mampu membantu PSS Sleman menjadi salah satu tim papan atas di Liga 1 2022/2023.

“Target individu saya semoga di setiap pertandingan bisa memberikan performa terbaik, syukur-syukur bisa mencetak gol untuk tim. Target untuk tim PSS saya ingin membawa ke papan atas, syukur-syukur bisa bawa juara,” ungkap Fandi.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif