SOLOPOS.COM - Luka

Luka Modric

LOS ANGELES–Gelandang Tottenham Hotspur yang getol segera meninggalkan klub, Luka Modric bakal dijatuhi denda 80.000 poundsterling atau setara Rp1,1 miliar karena menolak berlatih dengan tim dalam persiapan pramusim ke Amerika Serikat (AS).

Promosi Mabes Polri Mengusut Mafia Bola, Serius atau Obor Blarak

Seperti dilansir espnstar, Minggu (22/7/2012), belum diketahui secara pasti apakah Modric ikut terbang bersama skuat Spurs menuju AS. Sementara pasukan Lilywhites belum merilis skuat resmi yang mereka bawa dalam tur pramusim ini.

Sejak Spurs gagal mendapatkan tempat di Liga Champions karena Chelsea yang finis di urutan keenam Liga Premier menjadi kampiun Liga Champions, Modric santer dikabarkan segera meninggalkan White Hart Lane, markas Spurs, di musim panas ini.

Pemain berusia 26 tahun tersebut ingin meninggalkan Spurs menuju Real Madrid. Sedangkan penolakan pemain internasional Kroasia itu mengikuti latihan memperlihatkan pintu keluar dari Spurs semakin lebar. Namun, klub London Utara tersebut membanderol tinggi Modric di kisaran 40 juta poundsterling dan saat ini Modric diperkirakan meminta klub untuk mengizinkannya hijrah ke Madrid.

Melihat Spurs tak memperlihatkan tanda-tanda menurunkan nilai transfer Modric, saga transfer sang pemain sepertinya akan berjalan lebih panjang. Chelsea menjadi klub lainnya yang masih mengidamkan servis Modric.

Sementara gelandang serang Spurs, Giovani Dos Santos mengultimatum klubnya untuk melepasnya di musim panas ini. “Saya akan pergi di musim panas ini atau saya akan berlabuh di klub lain dengan status bebas transfer dalam enam bulan ke depan,” kata Dos Santos dilansir thesun.co.uk.

Dalam tur di AS, Tottenham Hotspur akan menghadapi tim yang dibela David Beckham, LA Galaxy di Los Angeles, Rabu (25/7) WIB. Selanjutnya mereka akan menghadapi rival di Liga Premier, Liverpool di Baltimore, Minggu (29/7) dini hari WIB. Spurs akan mengakhiri lawatan di AS dengan menghadapi New York Red Bulls di New York, Rabu (1/8) WIB.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya