SOLOPOS.COM - Nelson Semedo (Espnfc)

Transfer pemain diwarnai dengan Nelson Semedo yang bergabung dengan Barca.

Solopos.com, BARCELONA — Sejak Dani Alves meninggalkan Barcelona pada musim panas 2016, tim raksasa Catalan dinilai tidak mendapatkan pengganti sepadan di pos full-back kanan. Mantan Pelatih Barcelona, Luis Enrique, dibuat pusing untuk mengisi kekosongan di wilayah yang ditinggalkan Alves tersebut musim lalu.

Promosi Tragedi Kartini dan Perjuangan Emansipasi Perempuan di Indonesia

Enrique terpaksa memainkan pemain serbabisa Sergi Roberto dan beberapa kali menurunkan Aleix Vidal di pos tersebut. Namun, Vidal mengalami cedera selama tiga bulan sejak Februari 2017 lalu dan membuat tenaga Sergi Roberto terkuras habis untuk menambal pos itu.

Sektor belakang sisi kanan itu pula yang disebut-sebut sebagai salah satu titik lemah Barcelona musim lalu. Tak ayal, Barcelona berjuang habis-habisan untuk mendapatkan full-back baru yang bisa menggatikan posisi Alves. Blaugrana, julukan Barcelona, akhirnya resmi mendapatkan full-back kanan Benfica, Nelson Semedo, dengan banderol 30 juta euro (Rp456,5 miliar).

Kepastian mendapatkan bek kanan yang memperkuat Portugal di Piala Konfederasi 2017 lalu itu dikonfirmasi Barcelona, Kamis (13/7/2017) waktu setempat. Bek berusia 23 tahun tersebut dijadwalkan melakoni tes medis di Barcelona, Jumat (14/7/2017).

Semedo mengalahkan kandidat bek kanan lain yang juga menjadi incaran Barcelona. Di antaranya bek Arsenal, Hector Bellerin, yang notabene produk akademi Barceloa, La Masia. Blaugrana sebenarnya menjadikan Bellerin target nomor satu mereka untuk mengisi kekosongan di pos bek kanan. Tapi, seperti dilansir Reuters, Jumat,  Arsenal disebut-sebut enggan menjual pemain berusia 22 tahun tersebut.

Penampilan Semedo sangat menyita perhatian sejak masuk tim utama Benfica pada 2015. Musim lalu, perannya semakin tak tergantikan dengan tampil 46 laga di semua kompetisi untuk membantu tim yang bercokol di Lisbon, Portugal, tersebut meraih treble winner di Premier Liga dan dua trofi di ajang Cup.

Semedo menjadi pemain kesembilan asal Portugal dalam sejarah Barcelona. Sebelumnya, beberapa pemain Portugal cukup sukses ketika mengenakan kostum Blaugrana, seperti Luis Figo, Vitor Baia, Fernando Couto, Simao Sabrosa, Ricardo Quaresma, dan Deco.

“Barcelona dan Benfica telah mencapai kesepakatan mengenai transfer Nelson Semedo dan tinggal menunggu tes medis, Jumat, di Barcelona,” jelas pernyataan Barcelona dalam situs resmi klub, fcbarcelona.com, Jumat.

Sejauh iniBarca baru mendatangkan tiga pemain baru. Selain Semedo, Blaugrana “hanya”  mendatangkan pemain sayap kanan Everton, Gerard Deulofeu, dengan harga 12 juta euro (Rp182 miliar) dan bek sentral Fluminense, Marlon, dengan mahar 5 juta euro (Rp76 miliar).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya