Sport
Minggu, 21 Mei 2023 - 19:12 WIB

Transfer Pemain Liga 1: PSIS Semarang Datangkan Gian Zola

Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Gian Zola saat tampil bersama Arema FC menghadapi PSIS Semarang pada musim lalu. (Solopos.com-MO PSIS Semarang)

Solopos.com, SEMARANG – PSIS Semarang kembali mendatangkan pemain anyar untuk memperkuat tim pada kompetisi Liga 1 musim 2023/2024. Kali ini, pemain anyar yang didatangkan pada bursa transfer Liga 1 musim ini adalah Gian Zola, yang musim lalu tampil bersama Arema FC.

CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi, mengatakan Gian Zola direkrut untuk memperkuat lini tengah skuad Mahesa Jenar.

Advertisement

“Alhamdulullah hari ini kami umumkan Gian Zola sebagai pemain baru PSIS untuk musim depan. Zola kami datangkan supaya lini tengah PSIS memiliki persaingan cukup ketat untuk mendapatkan tempat utama. Pengalaman Zola selama ini saya yakin mampu membuat lini tengah PSIS lebih berwarna dan bervariasi,” ujar Yoyok dalam keterangan tertulisnya, Minggu (21/5/2023).

Gian Zola merupakan pemain yang sarat pengalaman. Kakak pemain timnas Indonesia yang turut mencetak gol dalam laga final SEA Games 2023 kontra Thailand, Beckham Putra, itu sebelumnya tampil bersama Arema FC.

Gian Zola mengawali karier profesional bersama Persib Bandung sejak 2016 lalu. Ia sempat dipinjamkan ke Persela Lamongan pada musim 2018 hingga 2021.

Advertisement

Pemain yang biasa beroperasi di lini tengah dan sayap ini juga cukup kenyang bermain di timnas kelompok umur. Ia bahkan pernah merasakan gelar juara Piala AFF U23 pada 2019 bersama Fredyan Wahyu, Asnawi Mangkualam, dan juga Witan Sulaaeman.

Bersama Arema di musim lalu, pemain berusia 26 tahun itu mengemas 25 caps dan mencetak satu gol serta satu assist.

“Semoga Gian Zola cepat beradaptasi dan mampu membawa PSIS berprestasi musim ini,” harap Yoyok.

Advertisement

Yoyok menambahkan Gian Zola dikontrak PSIS selama satu musim dengan opsi perpanjaangan. Meski sudah diumumkan menjadi bagian skuad Mahesa Jenar, Gian Zola baru akan tiba di Semarang pada 31 Mei nanti dan mulai menjalani latihan per 1 Juni karena permasalahan administrasi.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif