SOLOPOS.COM - Jurgen Klopp bersama Connor Randall (Mirror)

Transfer pemain tak perlu dilakukan Liverpool di Januari 2016.

Solopos.com, LIVERPOOL – Bursa transfer musim dingin bakal segera dibuka. Sejumlah klub pun bersiaga untuk mencari rekrutan anyar guna menambah skuat di tengah musim. Namun untuk Liverpool, hal tersebut tak perlu dilakukan.

Promosi Enjoy the Game, Garuda! Australia Bisa Dilewati

Pernyataan tersebut dikeluarkan mantan kiper The Reds, David James. Menurut James, Liverpool tak perlu membeli pemain anyar lantaran skuat saat ini sudah cukup mumpuni. Kehadiran Jurgen Klopp sebagai pelatih dinilai akan membuat performa para pemain yang sempat redup akan meningkat.

Liverpool sendiri kini masih tertahan di posisi kesembilan klasemen sementara Liga Inggris 2015/2016. Mereka mengoleksi 24 poin dan terpaut 14 poin dari Leicester City yang berada di puncak klasemen. Tak ayal kondisi itu membuat sejumlah kalangan menilai Liverpool harus membeli pemain baru demi memenuhi target mereka finis di empat besar.

Apalagi skuat yang dimiliki Klopp saat ini adalah warisan Brendan Rodgers. Artinya, Klopp belum tentu menyukai skuat saat ini. Karena sebagai pelatih dia pasti menginginkan skuat yang sesuai dengan rencananya. Namun, James meyakini Klopp adalah pelatih hebat dan akan mengembangkan Liverpool dengan skuat yang ada.

“Juergen Klopp sudah bilang ia gembira dengan skuat yang ia miliki sekarang dan saya dapat melihat alasannya,” kata James seperti dikutip dari Soccerway, Jumat (25/12/2015).

“Saya terganggu ketika mendengar orang-orang yang disebut pakar mengatakan bahwa Liverpool harus belanja besar untuk merekrut seorang penyerang. Saya tak melihat pentingnya membeli pemain lagi,” lanjut mantan pemain yang berposisi sebagai kiper itu.

“Kalau Klopp sehebat pikiran kita semua dalam mengembangkan pemain maka tidak ada pentingnya membeli pemain baru. Saya tak melihat adanya kelemahan tertentu dan berpikir Liverpool harus membeli pemain di sektor itu pada bulan Januari. Skuatnya sudah cukup kuat kalau mereka bermain pada level yang mereka mampu,” tegasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya