SOLOPOS.COM - Ricky Alvarez (Dailystar)

Transfer pemain Ricky Alvarez resmi bergabung dengan Sampdoria.

Solopos.com, GENOA – Ricky Alvarez akhirnya mendapatkan klub baru setelah tak memiliki klub selama setengah musim. Adalah tim Serie-A Italia, Sampdoria yang menggaet pemain asal Argentina tersebut.

Promosi Iwan Fals, Cuaca Panas dan Konsistensi Menanam Sejuta Pohon

Nasib Alvarez sempat terkatung-katung akhir musim lalu. Masa peminjamannya bersama Sunderland telah habis, namun tim berjuluk The Black Cats itu enggan membeli Alvarez secara permanen. Padahal sesuai perjanjian dengan Inter Milan, klub pemilik Alvarez saat itu, Sunderland harus membelinya jika bertahan di Liga Premier Inggris.

Pada kelanjutannya kasus itu sampai ke pengadilan karena Sunderland, yang akhirnya bertahan di Premier League, menolak untuk membeli Alvarez. Alasannya, pemain tersebut lebih banyak cedera. Keputusan akhirnya menyatakan Alvarez berstatus tanpa klub alias bebas transfer.

Kini nasib Alvarez tertolong karena Sampdoria menginginkannya. Dia akan dikontrak hingga musim ini berakhir. Belum diketahui apakah ada opsi perpanjangan kontrak di akhir musim nanti.

“Presiden Massimo Ferrero dan Sampdoria sangat senan mengumumkan Ricky Alvarez secara resmi menjadi pemain Sampdoria,” demikian pernyataan resmi klub yang dilansir Soccerway, Senin (4/1/2016).

“Pemain Argentina itu, yang akan mengenakan nomor punggung 25, telah menandatangani kontrak hingga 30 Juni 2016,” imbuh pernyataan resmi tersebut.

Alvarez sendiri mengaku senang bisa kembali bergabung dengan sebuah klub profesional. “Aku benar-benar ingin kembali. Saya tertarik untuk tinggal di sini dan saya sangat termotivasi,” kata dia.

“Selama enam bulan terakhir saya memiliki sejumlah masalah yang berarti. Tapi saya merasa baik-baik saja sekarang,” imbuh Alvarez.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya