SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Turnamen tarkam Wradoyo Wijaya Cup membawa klub Rajawali Ponorogo ke 8 besar.

Solopos.com, SUKOHARJO — Sepasang gol Penalti membuat Rajawali Ponorogo memastikan langkahnya ke babak delapan besar turnamen sepak bola Piala Wardoyo Wijaya 2015 dengan menyingkirkan Pondok Utama Sukoharjo dengan skor 2-1 di Lapangan Begajah, Sukoharjo, Kamis (1/10/2015).

Promosi Ada BDSM di Kasus Pembunuhan Sadis Mahasiswa UMY

Duel antara Rajawali dan Pondok Utama sebenarnya berlangsung cukup seimbang. Kedua tim bahkan mengakhiri laga babak pertama dengan skor sama kuat, 1-1.

Gol Rajawali di babak pertama tercipta berkat penalti Mukhlis setelah pemain Pondok Utama melakukan handsball di kotak terlarang. Namun, keunggulan ini mampu disamakan Pondok Utama lewat Riski sebelum turun minum.

Di babak kedua, keberuntungan kembali menghampiri Rajawali dengan dihadiah sebuah penalti. Mukhlis yang menjadi eksekutor pun tak menyianyiakan kesempata itu untuk membawa timnya kembali unggul.

“Berkat kemenangan ini, Rajawali pun berhak melaju ke perempat final. Mereka akan menantang tim Divisi Utama [DU], Persipur Purwodadi, yang Rabu [30/9] menundukkan Joko Panambang 4-2,” ujar salah satu panitia turnamen, Yanis “Ucok” Budi, kepada Espos seusai pertandingan.

Sementara itu, pada laga Jumat (2/10/2015) ini, akan mempertemukan salah satu wakil tuan rumah TB Sri Lestari melawan runner up Piala Kemerdekaan, Persinga Ngawi. (Imam Yuda/JIBI/Solopos)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya