SOLOPOS.COM - Ulang tahun Pasoepati ke-15 (Twitter.com)

Ulang tahun Pasoepati ke-15 kali ini disambut meriah oleh netizen.

Solopos.com, SOLO – Pendukung setia klup Persatuan Sepak Bola Indonesia Solo (Persis), Pasoepati hari ini, Senin (9/2/2015), merayakan ulang tahun ke-15. Berbagai bentuk ucapan ulang tahun pun dibuat di hari spesial Pasoepati ini, salah satunya dalam wujud pantun berbahasa Jawa atau parikan.

Promosi Vonis Bebas Haris-Fatia di Tengah Kebebasan Sipil dan Budaya Politik yang Buruk

Melalui pantauan Solopos.com pada media sosial Twitter, Senin ini, beberapa pengguna jaringan internet atau netizen membuat parikan khusus untuk ucapan ulang tahun Pasoepati ke-15. Penciptaan pantun tersebut dipelopori oleh akun @solonongkrong.

Ayo ben tambah gayeng gawe parikan Nggo pasoepati seng ultah jo lali di wenehi #Pasoepati15Red,” tulis @solonongkrong.

Kicauan @solongkrong tersebut adalah suatu bentuk ajakan kepada netizen. Dalam bahasa Indonesia kurang lebih berarti,”Ayo, agar semakin seru membuat pantun Jawa untuk Pasoepati yang berulang tahun, jangan lupa diberi #Pasoepati15Red.”

Tweet @solonongkrong tersebut dikutip ulang sebanyak lima kali oleh netizen. Berikut beberapa kutipan parikan yang dibuat @solonongkrong.

Awan mbengi kerjone nguli. Mangan bakso ngombene kopi. Mong pasoepati Seng ono nyang ati #Pasoepati15Red @PasoepatiNet,” tulis @solonongkrong.

Kurang lebih berarti,”Siang malam kerjanya kuli. Makan bakso minumnya kopi. Cuma Pasoepati yang ada di hati.”

Slamet ulang tahun @Pasoepati Enggal geles gede Ilang bajang sawan ne #Pasoepati15Red @PasoepatiNet,” lanjut @solonongkrong yang artinya,”Selamat ulang tahun @Pasoepati cepat besar, hilang segala keburukan.”

@solonongkrong juga mengutip ulang parikan yang dibuat oleh beberapa netizen.

Mangkat Sekolah nggowo kembang, @Pasoepati Ultah moga tambah abang! #Parikan @SoloThok @solonongkrong #Pasoepati15Red @PasoepatiNet,” tulis @Roma_11_Barca. Artinya,”Berangkat sekolah membawa bunga, @Pasoepati ultah semoga semakin merah.”

Ngumbe teh gelas sambi main capsa , Pasoepati umure wis limo las, moga iso tambah dewasa #Pasoepati15Red,” tulis @topektri. Parikan tersebut berarti,”Minum teh gelas sambil main capsa, Pasoepati umurnya sudah lima belas, semoga bisa semakin dewasa.”

Neng sawah arep matun jo lali tuku roti, selamat ulang tahun pasoepati #Pasoepati15Red RT @solonongkrong: Ayo ben tambah gayeng gawe parikan,” sahut @amardhika772. Parikan @amardhika772 tersebut kurang lebih berarti,”Ke sawah mau matun jangan lupa beli roti, selamat ulang tahun Pasoepati.”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya