SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, NEW YORK — Petenis rangking satu dunia Serena Williams melangkah sempurna ke perempatfinal tanpa kehilangan set. Kemenangan mudah kembali diraih Serena untuk memastikan lolos ke babak delapan besar.

Memainkan partai babak ketiga di Arthur Ashe Stadium yang tuntas Selasa (2/9/2014) dinihari WIB, Serena mengalahkan petenis Estonia Kaia Kanepi straight set dengan skor 6-3, 6-3.

Promosi Gonta Ganti Pelatih Timnas Bukan Solusi, PSSI!

Ini menjadi kemenangan keempat Serena atas Kanepi secara beruntun. Seperti dilansir detiksport, sebelumnya petenis Amerika Serikat itu memenangi pertarungan mereka di Miami Masters, Wimbledon (2008), dan Beijing Terbuka 2009.

Serena selanjutnya telah ditunggu oleh petenis Italia unggulan 11, Flavia Pennetta. Pada pertandingan yang lain, Penneta tanpa kesulitan berarti melewati hadangan petenis Australia Casey Dellacque 7-5, 7-2.

Sebuah tiket ‘semifinal’ niscaya akan diperoleh Serena. Pasalnya, dalam lima perjumpannya dengan Pennetta, Serena belum pernah sekalipun kalah.

Di turnamen ini, Serena tengah mencari titel AS Terbuka yang keenam atau titel Grand Slam ke-18 untuk menyamai perolehan dua kompatriotnya, Chris Evert dan Martina Navratilova. (JIBI/SOLOPOS)

Serena Williams (Ka) berjabat tangan dengan Kaia Kanepi. JIBI/Rtr/Ray Stubblebine

Serena Williams (Ka) berjabat tangan dengan Kaia Kanepi. JIBI/Rtr/Ray Stubblebine

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya