SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

US Open 2015 membawa Marin Cilic ke semifinal setelah menyingkirkan Tsonga.

Solopos.com, NEW YORK — Petenis asal Kroasia, Marin Cilic, melaju ke semifinal AS Terbuka 2015 seusai menyingkirkan Jo-Wilfred Tsonga. Cilic harus bertarung lima set untuk bisa menundukkan petenis asal Prancis tersebut.

Promosi Komeng The Phenomenon, Diserbu Jutaan Pemilih Anomali

Pada pertandingan yang berlangsung Rabu (9/9/2015) dinihari WIB, Cilic menang dengan skor 6-4, 6-4, 3-6, 6-7 (3), 6-4. Cilic membuang percuma keunggulan dua set dan empat match point pada pertandingan tersebut.

Seperti dilansir detiksport, setelah menghabiskan 3 jam dan 59 menit, menorehkan 29 ace, 63 winner, dan 37 unforced error, Cilic akhirnya bisa menyingkirkan Tsonga. Tsonga sendiri tampil buruk di dua set pertama, sebelum akhirnya memperbaikinya di dua set berikutnya.

Usai bertarung ketat hingga 3-3 di set ketiga, Tsonga memaksa Cilic bekerja keras lewat beberapa servisnya. Ini membuat penonton yang hadir bersemangat untuk mendukung Tsonga bangkit. Pada akhirnya, Tsonga merebut set ketiga dengan keunggulan 6-3.

Cilic sempat memimpin 3-2 di set keempat, namun harus menghadapi tekanan hebat dari sang lawan. Tsonga kemudian berhasil menyamakan kedudukan. Cilic kemudian memimpin 5-4, tetapi dia kemudian gagal memanfaatkan match point ketiganya sehingga membiarkan terjadinya tie-break.

“Meskipun saya gagal memanfaatkan set ketiga dan keempat, saya tidak meninggalkan rencana awal saya sesungguhnya. Atmosfer di sini juga luar biasa,” ujar Cilic di ESPN.

“Jo sendiri juga luar biasa.”

Cilic memang tampil lebih baik di set kelima. Kendati sempat membuang match point keempatnya, Cilic akhirnya bisa mempertahankan diri dari tekanan Tsonga dan mengakhiri set tersebut dengan keunggulan 6-4.

Cilic pun melaju ke semifinal dan menantikan pemenang dari duel Novak Djokovic vs Feliciano Lopez. (JIBI/SOLOPOS)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya