SOLOPOS.COM - Wakil Walikota Solo FX Hadi Rudyatmo

Wakil Walikota Solo FX Hadi Rudyatmo

Solo (Solopos.com)–Wakil Walikota Solo (Wawali) Solo, FX Hadi Rudyatmo mempersilakan panitia penyelenggara (Panpel) SEA Games XXVI/2011 memberdayakan berbagai venue cabang olaharag (Cabor) di Kota Bengawan. Hal itu dapat dilakukan, seandainya terdapat venue di Palembang yang belum dapat difungsikan hingga bergulirnya pesta olahraga se-Asia Tenggara.

Promosi Iwan Fals, Cuaca Panas dan Konsistensi Menanam Sejuta Pohon

“Kalau ada yang dilempar ke Solo, silakan saja. Apalagi, sebagian besar venue di Kota Solo ini sudah berstandar internasional,” katanya saat ditemui wartawan di Stadion Manahan, Solo, Jumat (14/10/2011).

Rudy, sapaan akrab FX Hadi Rudyatmo mengatakan beberapa venue yang siap menampung even olahraga tersebut, di antaranya bola basket, bulu tangkis, sepak takrow, sepak bola, renang, bola voli indoor, bola voli pantai dan beberapa Cabor lainnya. Potensi beberapa venue dapat dimaksimalkan guna mendukung bangsa Indonesia  menjadi tuan rumah SEA Games XXVI di Palembang dan di Jakarta  mendatang.

“Demi nama baik bangsa, seandainya nanti ada venue di Palembang yang belum siap digunakan. Maka, venue di Solo bisa menjadi bahan alternatif. Memang sampai saat ini belum ada pembicaraan ke sana. Tapi, kami sudah mempersilakan kalau memang dibutuhkan,” ujarnya.

Rudy memastikan berbagai venue di Solo sudah sangat layak difungsikan saat even berlangsung. Bahkan, Panpel SEA Games tidak perlu menyibukkan diri mengurus tahap renovasi bangunan.

(pso)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya