Sport
Minggu, 6 Januari 2013 - 21:30 WIB

Vida Akui Rapuhnya Pertahanan MU

Redaksi Solopos.com  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Nemanja Vidic. dokJIBI/SOLOPOS/Reuters

MANCHESTER Centre back Manchester United, Nemanja Vidic, mengaku frustasi dengan lemahnya lini pertahanan timnya.

Advertisement

Setan Merah saat ini memang bercokol di puncak klasemen Liga Premier. Selain itu, United juga selalu meraih kemenangan dalam beberapa laga terakhir.

Kendati demikian, United memiliki lubang yang cukup besar di jantung pertahanan. Lini belakang United selalu kedodoran yang membuat gawang mereka selalu kebobolan.

Advertisement

Kendati demikian, United memiliki lubang yang cukup besar di jantung pertahanan. Lini belakang United selalu kedodoran yang membuat gawang mereka selalu kebobolan.

Lemahnya lini pertahanan ini membuat United banjir kritikan. Terlebih, setelah hasil seri 2-2 kontra West Ham United di Boleyn Ground pada babak tiga Piala FA, Minggu (6/1/2013) dini hari WIB.

United hampir kalah melalui dua gol James Collins di menit ke-27 dan 59 yang diawali dari pergerakan Joe Cole dari sisi sayap. Untung, United batal kalah setelah Tom Cleverly dan Robin Van Persie memberi gol penyama kedudukan di menit 29 dan 90+1.

Advertisement

“Kami selalu sadar bahwa set piece mereka selalu menyulitkan dan akhirnya mereka mencetak dua gol lewat umpan crossing,” terang Vida di Sky Sports, Minggu.

“Mereka mencetak skor kedua di mana kami seharusnya mampu mengantisipasi, dan kami sangat kecewa. Ini harus segera dibahas,” tambah Vida yang baru belakangan ini dimainkan setelah pulih dari cedera panjang.

“Kami memang berada di posisi yang tinggi. Kami seharusnya bisa lebih baik dengan itu, namun yang terpenting kami harus tetap dalam jalur dalam permainan,” imbuhnya.

Advertisement

Vida juga mengaku pentingnya memenangkan Piala FA. Meski pun United masih berpeluang memenang trofi yang lebih besar di kompetisi lain.

“Kami tak lagi memenangi trofi [Piala FA] sejak delapan tahun terakhir dan karenanya kami ingin memenanginya,” imbuh Vida.

“Kami telah menunjukkan bagaimana cara kami mencapai tujuan dan saya berharap pada laga kandang kami akan menampilkan permainan yang berbeda,” tuturnya.

Advertisement

United dan West Ham akan kembali bertemu pada laga leg kedua pada 16 Januari mendatang. Namun sebelum itu, United harus lebih dulu menjalani laga kandang di Liga Premier melawan rival abadinya, Liverpool, pekan depan.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif