Sport
Kamis, 4 Juli 2013 - 20:39 WIB

WIMBLEDON 2013 : Menang Mudah, Bartoli Kembali ke Final

Redaksi Solopos.com  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Petenis Prancis, Marion Bartoli, meluapkan kegembiraannya usai menundukkan petenis Belgia, Kirsten Flipkens, dua set langsung, 6-1, 6-2 di Center Cour All England Lawn Tennis and Croquet Club, London, Kamis (4/7/2013) malam WIB. Kemenangan ini membawa Bartoli kembali menapaki final setelah enam tahun berlalu. (JIBI/SOLOPOS/Reuters/Toby Melville) (BRITAIN - Tags: SPORT TENNIS)

Advertisement

Petenis Prancis, Marion Bartoli, meluapkan kegembiraannya usai menundukkan petenis Belgia, Kirsten Flipkens, dua set langsung, 6-1, 6-2 di Center Cour All England Lawn Tennis and Croquet Club, London, Kamis (4/7/2013) malam WIB. Kemenangan ini membawa Bartoli kembali menapaki final setelah enam tahun berlalu. (JIBI/SOLOPOS/Reuters/Toby Melville)

Solopos.com, LONDON – Petenis Prancis, Marion Bartoli,  akhirnya kembali menjejakan langkahnya ke final Grand Slam Wimbledon. Bartoli memastikan langkahnya ke partai puncak turnamen tenis tertua di dunia itu setelah meraih kemenangan mudah atas lawannya, Kirsten Flipkens, dua set langsung, 6-1, 6-2 di Center Court All England Lawn Tennis and Croquet Club, Kamis (4/7/2013) malam WIB.

Melaju ke final Wimbledon merupakan yang kedua kalinya bagi Bartoli. Unggulan 15 itu kali pertama menjejakan langkahnya di final adalah pada 2007 lalu. Sayangnya, di final Bartoli gagal memboyong gelar juara setelah dipecundangi petenis Amerika Serikat, Venus Williams.

Advertisement

Menghadapi Flipkens, yang sebelumnya tampil fantastis dengan menghentikan unggulan kedelapan sekaligus juara Wimbledon 2011, Petra Kvitova, Bartoli langsung tampil garang. Dilansir wimbledon.com, Bartoli hanya membutuhkan waktu 27 menit untuk menyudahi perlawanan petenis Belgia itu dengan skor 6-1.

Sementara, di set kedua, Bartoli pun tak kalah impresif. Meski sempat mendapat perlawanan  sengit, Bartoli hanya membutuhkan waktu 35 menit untuk memastikan langkahnya ke final.

Dari catatan statistik pertandingan, Bartoli unggul dalam jumlah pukulan aces. Bartoli sanggup melepaskan lima kali aces, sementara Flipkens tak pernah.

Advertisement

Sedang dari jumlah poin winners,  Bartoli juga unggul 23 poin berbanding 10. Sedang, dari jumlah angka lewat break poin, Bartoli unggul 71% berbanding 50%.

Pada babak final nanti, Bartoli akan menghadapi pemenang duel semifinal lainnya, antara unggulan keempat asal Polandia, Agnieszka Radwanska, dan petenis penuh kejutan, Sabine Lasicki dari Jerman.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif