Sport
Sabtu, 26 Oktober 2013 - 23:53 WIB

WORLD JUNIOR CHAMPIONSHIP : Hajar China, Indonesia Tantang Korsel di Final

Redaksi Solopos.com  /  Triyono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pebulu Tangkis Indonesia, Kevin Sanjaya (kiri). (badmintonindonesia.org)

Solopos.com, BANGKOK—Indonesia memastikan lolos ke partai puncak kejuaraan badminton World Junior Championship 2013 setelah menundukkan China 3-2 melalui pertarungan menegangkan lima partai, Sabtu (26/10/2013) WIB.

Indonesia akan berhadapan dengan lawan berat lainnya di laga final, Korea Selatan, yang dalam pertandingan babak empat besar lain menyingkirkan Jepang dengan skor akhir 3-1.

Advertisement

Pasangan ganda campuran Tanah Air, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Masita Mahmudin menjadi penentu kemenangan wakil Indonesia setelah skor sempat berimbang 2-2 dalam empat partai sebelumnya.

Namun perjuangan wakil terakhir Merah Putih tersebut juga tidak mudah. Sebagaimana dilansir tournamentsoftware.com, Kevin/Masita bahkan lebih dulu menelan kekalahan 19-21 di set pertama dari pasangan lawan, Huang Kaixiang/Chen Qingchen.

Beruntung, harapan Indonesia melenggang ke partai final badminton World Federation (BWF) World Junior Championship 2013 benar-benar terwujud berkat ketangguhan Kevin/Masita.

Advertisement

Ganda campuran masa depan Tanah Air itu mampu bangkit dan menutup laga melawan pasangan China itu dengan kemenangan 21-16 dan 21-15 pada set kedua dan ketiga.

Melawan China di babak empat besar, Indonesia sempat tertinggal setelah Kevin Sanjaya Sukamuljo/Arya Maulana yang turun di nomor ganda putra gagal membendung keperkasaan Zheng Siwei/Liu Yuchen. Kevin/Maulana bahkan tunduk dua set langsung dengan 15-21 dan 13-21 dari lawannya asal Negeri Tirai Bambu itu.

Tertinggal 0-1, Indonesia berhasil bangkit melalui Hanna Ramadini. Wakil Indonesia yang turun di nomor tunggal putri itu menundukkan Qin Jingjing 21-18 dan 21 21-16 untuk menyamakan skor.

Advertisement

Peluang tim Merah Putih melangkah ke partai puncak World Junior Championship 2013 terbuka lebar setelah Jonatan Cristie yang bertanding di nomor tunggal putra juga meraih kemenangan. Jonathan menang dua set langsung atas Shi Yuqi dengan 21-14 dan 21-18.

Peluang Indonesia sempat terancam ketika wakil ganda putri, Rosyita Eka Putri Sari/Setyana Daniella Florensia, kalah dari Huang Dongping/Jia Yifan dalam laga yang berlangsung tiga set.

Namun Kevin/Masita tampil sebagai pahlawan setelah kemenangan mereka memastikan tiket Merah Putih ke partai puncak, Minggu (27/10/2013).

Padahal sebelumnya, Chef de Mission Tim Indonesia, Nusron Wahid, sempat menilai Kevin/Masita tidak tampil lepas di babak perempat final.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif