Sport
Jumat, 25 Oktober 2013 - 23:04 WIB

WTA TENNIS CHAMPIONSHIPS 2013 : Serena Raih Tiket Pertama ke Semifinal

Redaksi Solopos.com  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Petenis peringkat satu dunia, Serena Williams, mengembalikan bola ke arah Agnieszka Radwanska di turnamen WTA Championships di Sinan Erdem Dome, Istanbul, Turki, Kamis (24/10/2013) dini hari WIB. JIBI/REUTERS/Osman Orsal

Solopos.com, ISTANBUL— Serena Williams, menjadi menjadi petenis pertama yang memastikan langkahnya ke semifinal WTA Tennis Championships 2013. Kepastian ini diperoleh petenis nomor satu dunia itu setelah mengukir kemenangan ketiganya di ajang akhir musim ini dengan mengalahkan Petra Kvitova, secara straight set, 6-2, 6-3 di Istanbul, Turki, Kamis (25/10/2013) waktu setempat.

Kemenangan ini membuat Serena menjadi petenis kedua yang meraih rekor tak terkalahkan di WTA Tennis Championship. 13 rekor kemenangan Serena di ajang ini hanya mampu dilampau mantan petenis nomor satu dunia, Martina Navratilova, yang mengukir 21 kali kemenangan beruntun pada periode 1983-1987.

Advertisement

Menghadapi Kvitova, Serena tampil konsisten dan kembali menunjukkan dominasinya. Petenis Amerika Serikat (AS) ini mencatatkan 27 winners dan hanya melakukan 13 unforced errors.

Serena juga melepaskan 11 pukulan aces untuk mempertajam rekor kemenangannya atas Kvitova. Dalam lima pertemuan, Serena belum pernah sekalipun kalah dari Kvitova.

“Saya merasa sangat baik, saya sangat agresif malam ini,” ujar Williams, dilansir wtatennis.com, Jumat.

Advertisement

“Petra juga agresif, tapi saya rasa saya bermain sangat baik. Saya senang masih menghidupkan peluang di turnamen, saya tak mengharapkan apapun di sini. Saya hanya datan dan menikmatinya dan itulah yang terjadi,” imbuhnya.

Kemenangan ini membuat Serena kian kokoh di puncak Grup Merah. Ia mengantongi enam poin dari tiga kali kemenangan dan posisinya tak tergoyahkan, apa pun hasil yang terjadi di pertandingan lainnya.

Sementara itu, meski kalah peluang Kvitova ke empat besar belum tertutup. Petenis Republik Cheska ini akan menentukan posisinya ke semifinal dalam perebutan posisi kedua Grup Merah melawan Angelique Kerber.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif