SOLOPOS.COM - Delle Alli (kiri) saat masih memperkuat Tottenham meluapkan kegembiraan seusai mencetak gol. (Istimewa/premierleague.com/).

Solopos.com, JAKARTA–Gelandang Everton Delle Alli mengungkap fakta di balik ketenaran para pemain sepak bola selama ini yakni masalah kecanduan obat tidur.

Mantan andalan Tottenham Hotspur itu menyebut tak sedikit pemain sepak bola profesional kecanduan pil atau obat tidur. itu seperti dialami Delle Ali. Bahkan, dia harus menjalani rehabilitasi selama enam pekan untuk mengatasi masalahnya itu.

Promosi Komeng Tak Perlu Koming, 5,3 Juta Suara sudah di Tangan

Delle Alli menyampaikan hal itu kepada Gary Neville melalui podcast The Overlap, Kamis (13/7/2023) waktu setempat.

Dia mengaku sudah lama kecanduan obat tidur yang memberi efek negatif pada performanya. Delle Alli sampai harus menjalani rehabilitasi selama enam pekan di Amerika Serikat. Seusai rehabilitasi itu dia menemukan kembali hasratnya untuk memperbaiki karier sepak bolanya.

“Pergi ke rehabilitasi merupakan hal yang mengerikan, namun saya tidak dapat membayangkan betapa positifnya hal itu dan betapa hal itu membantu mentalitas saya,” ucap Alli dikutip dari Antara yang melansir AFP, Jumat (14/7/2023).

Dia memperingatkan bahaya kecanduan obat tidur yang kini sudah menyebar di dunia sepak bola di mana para pemain kerap meminta diresepkan obat itu sebelum dan setelah pertandingan.

“Saya menjadi kecanduan pil tidur dan masalah itu mungkin bukan hanya menghinggapi saya. Menurut saya itu adalah sesuatu yang telah menyebar di dunia sepak bola, lebih dari yang orang-orang bayangkan,” imbuh Delle Alli.

Pada podcast itu, Delle Alli juga menceritakan pengalaman traumatisnya saat masih kecil. Dia mengaku pernah menjadi korban pelecehan orang yang dikenalnya dan sempat mengonsumsi obat-obatan saat masih berusia delapan tahun.

“Pada usia enam tahun saya dilecehkan oleh ibu teman saya, yang sering berada di rumah. Ibu saya juga merupakan pecandu alkohol,” kata Alli.

Hidupnya berubah setelah diadopsi keluarga baru ketika berusia 12 tahun. Meski begitu, Delle Alli pernah berpikir untuk pensiun dari kariernya di sepak bola di usia muda.

Sementara itu, Everton menyatakan Delle Alli saat ini akan fokus pada mental dan fisiknya menjelang bergulirnya Premier League musim baru bulan depan.

Oleh karena itu, sang pemain tidak akan melakukan wawancara lanjutan terkait rehabilitasinya, dan Everton meminta agar privasi Alli dihormati semua pihak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya