SOLOPOS.COM - Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi (Istimewa/Tim Humas dan Media PP PBSI)

Solopos.com, CHANGZHOU – Ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, kalah di babak 32 besar China Open 2023.

Eng Hian selaku pelatih ganda putri Pelatnas PBSI memberikan pertanyaan kepada Febriana/Amalia tentang mau tidak keduanya keluar dari zona nyaman.

Promosi Jaga Jaringan, Telkom Punya Squad Khusus dan Tools Jenius

Pada hari kedua China Open 2023 yang masih mempertandingkan babak 32 besar bertempat di Olympic Sports Center Gymnasium, Changzhou, China, Rabu (6/9/2023), Febriana/Amalia kalah dari wakil Malaysia, Anna Ching Yik Cheong/Teoh Mei Xing, dengan skor 21-19, 15-21, 20-22..

Seusai pertandingan, Eng Hian menyatakan Febriana/Amalia (Ana/Tiwi) seharusnya sudah bisa mengambil pelajaran dari pertandingan sebelumnya.

“Ini hal yang seharusnya sudah bisa menjadi pelajaran kemarin saat kejadian di Kejuaraan Dunia (BWF 2023). Tapi ini terulang kembali,” tegas Eng Hian dikutip dari keteranrgan resmi PP PBSI.

“Ana/Tiwi setelah unggul jauh seperti mengharapkan lawannya memberikan poin gratis, poin mudah, jadi ketika pengembalian lawan berhasil bahkan lewat pengembalian yang mudah malah menjadi sulit bagi mereka.”

“Seharusnya ketika sudah 2-3 poin hilang, mereka harus bisa melakukan sesuatu. Jangan terlalu tenang karena lawan bisa dengan cepat mengejar,” ucap Eng Hian.

Dia menyatakan faktor mental bertanding menjadi masalah bagi Febriana/Amalia.

“Saya memang melihat di faktor mental dan kecerdikan bermain di lapangan. Saya kembalikan ke mereka karena semua mereka yang lakukan, saya hanya bisa mengarahkan. Berani tidak Ana/Tiwi berpindah dari zona nyaman ke tidak nyaman,” ungkap Eng Hian.

“Misalnya, mereka harus berani beradu main di depan. Walau tidak bisa ya harus dicoba. Saya harap hal ini benar-benar menjadikan pengalaman untuk mereka.”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya