SOLOPOS.COM - Tim peserta Boyolali Friendly League (BF) 2023 berfoto sebelum bertanding pada Minggu (30/7/2023). (Istimewa/Panpel BFL)

Solopos.com, BOYOLALI – Kompetisi sepak bola Boyolali Friendly League (BFL) 2023 kembali bergulir dan kali ini menyelesaikan pekan kelima. Di Grup Timur, persaingan tim papan bawah untuk memperbaiki posisi berlangsung sangat ketat.

Guyup Rukun Nogosari mampu bangkit setelah menang melawan Bandung FC dengan skor 2-0. Pertandingan yang di gelar di lapangan Pojok Nogosari, Minggu (30/7/2023) itu menyuguhkan pertarungan menarik. Guyup Rukun Nogosari mampu mengatasi perlawanan Bandung FC.

Promosi Meniti Jalan Terakhir menuju Paris

“Bandung FC sangat merepotkan, terutama dari lini sayap mereka yang sangat cepat sempat membuat pertahanan kami kerepotan, akan tetapi kami bisa mengatasinya dan berhasil menang lewat gol striker kami Ferdiyan dan Febri,” ujar Manajer Tim Guyup Rukun FC, Ali, dikutip dari keterangan panitia Boyolali Friendly League.

Sementara itu di Grup Barat, Satria FC Candi Gatak Cepogo masih belum bisa bangkit dari keterpurukan setelah di hancurkan Putra Melati Klaten dengan skor 0-1. Bermain di lapangan Candirejo RSI klaten, tuan rumah Putra Melati langsung membombardir pertahanan Satria Candi FC yang di gawangi kapten mereka Heri S.

Berbekal pemain muda, Satria Candi FC belum bisa mangalahkan mental bertanding para pemain Putra Melati yang notabe sudah kenyang pengalaman di antaranya Taufiq dan Erlan.

Gol Putra Melati dicetak Bayu Setiaji sekaligus mengukukuhkan posisinya sebagai top skor sementara Boyolali Friendly League (BFL) 2023.

Hasil lengkap Boyolali Friendly League (BFL) 2023 pekan kelima:

GRUP BARAT
OKC FC (2 – 0) Nusamba FC
Gol: Andri 12′, Umam 46′

CMC FC (1-2) Fastabiq United
Gol: bunuh diri menit ke-32, Okta 12′, Nanang 52′

Putra Melati (1 – 0) Satria Candi FC
GOl: Bayu Setiaji menit ke-59

GRUP TIMUR
Guyup Rukun (2 – 0) Bandung FC
Gol: Ferdiyan 42′, Febri 49′

Asterone (0 – 2) PSJS Jatisari
Gol: Wildan 25′, Nugroho 37′

SBBS (1 – 0) Ngesrep FC
Gol: Niam menit ke-16

Klasemen sementara Boyolali Friendly League (BFL) 2023:

Boyolali Friendly League (BFL) 2023
Klasemen Boyolali Friendly League (BFL) 2023

Boyolali Friendly League (BFL) 2023

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya