SOLOPOS.COM - Kapolri Cup 2023

Solopos.com, PONTIANAK – Hasil semifinal turnamen voli Kapolri Cup 2023. Babak semifinal digelar selama dua hari pada Rabu-Kamis (30-31/8/2023).

Untuk pertandingan kategori putri telah digelar pada tanggal 30 Agustus 2023 sedangkan untuk sektor putra dipertandingkan pada tanggal 31 Agustus 2023.

Promosi Komeng The Phenomenon, Diserbu Jutaan Pemilih Anomali

Sebanyak delapan tim terdiri atas empat tim putra dan empat tim putri menjalani pertarungan sengit selama babak semifinal turnamen voli Kapolri Cup 2023 ini.

Babak semifinal turnamen voli Kapolri Cup 2023 ini menggunakan sistem gugur. Dari semifinal ini akan didapat empat tim terbaik terdiri atas dua tim putra dan dua tim putri yang berhak berlaga di babak final turnamen voli Kapolri Cup p2023.

Turnamen voli Kapolri Cup 2023 digelar dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara Polri pada 2023. Penyelenggara bekerja sama dengan Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) dalam menggelar turnamen Kapolri Cup 2023.

Pelaksanaan turnamen voli Kapolri Cup 2023 terhitung sejak tanggal 4 Agustus hingga 2 September 2023 dan dibagi menjadi tiga fase yaitu babak zona, babak zona wilayah barat dan timur, serta babak 8 besar dan grand final (termasuk di dalamnya babak semifinal).

Untuk babak zona dibagi lagi menjadi delapan zona yaitu Zona 1 di Gedung Serba Guna Universitas Medan; Zona 2 di Gedung PSCC, Palembang; Zona 3 di GOR Sumpah Pemuda Wayhalim, Bandar Lampung; Zona 4 di GOR Sasana Krida Bahurekso, Kendal.

Kemudian Zona 5 di Gedung BSCC Dome, Balikpapan; Zona 6 di GOR Gelora Bumi Kaktus (GBK) Palu; Zona 7 di GOR Sport Hall Karang Panjang, Ambon, dan Zona 8 di GOR Debes, Tabanan, Bali.

Sementara itu, untuk Zona Wilayah dipertandingan di dua tempat yaitu Zona Wilayah Barat di GOR Bulungan, Jakarta Selatan, dan Zona Wilayah Timur di GOR Tri Dharma Petrokimia, Gresik.

Selanjutnya untuk babak 8 besar, semifinal, dan final seluruh pertandingan di gelar di GOR Pangsuma, Kota Pontianak, Provinsi Kalimantan Barat.

Turnamen voli Kapolri Cup 2023 ini menggunakan peraturan permainan dari Federation Internationale de Volleyball (FIVB) atau Federasi Bola Voli Internasional yang sedang berlaku dan disahkan oleh Pengurus Pusat PBVSI.

Hasil lengkap semifinal turnamen voli Kapolri Cup 2023:

Sektor putri:
Kalimantan Barat vs Sulawesi Tenggara: 3-0 (25-17, 25-13, 25-12)
Jawa Timur vs Kalimantan Timur: 3-1 (25-27, 25-18, 25-18, 25-20)
Kalimantan Barat dan Jawa Timur lolos ke final turnamen voli Kapolri Cup 2023.

Sektor putra:
Putra: Kalimantan Barat vs Sumatra Selatan, 3-0 (25-13, 25-13, 25-21)
Putra: Jawa Timur vs Bali, 3-1 (25-15, 22-25, 25-18, 25-19)
Kalimantan Barat dan Jawa Timur lolos ke final turnamen voli Kapolri Cup 2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya