SOLOPOS.COM - Timnas voli putra Qatar di Asian Games 2022. (asianvolleyball.net)

Solopos.com, SOLO – Hasil voli putra Asian Games 2022 (Asian Games 2023) di China pada Kamis (21/9/2023), membawa timnas Qatar lolos ke babak 12 besar.

Pada pertandingan penentuan Pool E di Deqing Sports Gymnasium, Kamis siang WIB, timnas voli putra Qatar mengalahkan Hong Kong dengan skor 3-1.

Promosi Bukan Mission Impossible, Garuda!

Hasil ini menjadikan Qatar tim pertama yang berhasil lolos ke babak 12 besar voli putra Asian Games 2022. Mereka mengumpulkan poin sempurna 6 hasil dari dua kali kemenangan dalam dua pertandingan.

Pada pertandingan pertama, Qatar menumbangkan Thailand juga dengan skor 3-1. Sementara itu, kemenangan Qatar atas Hong Kong tersebut membawa berkah tersendiri bagi timnas Thailand.

Dikutip dari data pada laman resmi Asian Games 2022, timnas voli putra Negeri Gajah Putih ini ikut lolos ke babak 12 besar dengan status runner up atau peringkat kedua Pool E dengan poin 3. Sedangkan Hong Kong menjadi juru kunci dengan nol poin dari dua pertandingan mereka.

Jalannya pertandingan Qatar vs Hong Kong

Pada set pertama Hong Kong memberikan perlawanan ketat terhadap Qatar. Hal itu dibuktikan dengan kemampuan Hong Kong yang memaksa Qatar mengakhir set pertama dengan skor 25-21 dalam waktu 26 menit.

Pada set kedua, Qatar tampil lebih dominan dengan mengatasi perlawanan Hong Kong lewat skor telak 25-13 hanya dalam waktu 23 menit.

Namun demikian, meski sudah pasti tersingkir karena kecolongan (kalah) di dua set awal tak membuat Hong Kong menyerah begitu saja. Pada set ketiga mereka justru memberikan kejutan kepada Qatar.

Hong Kong mencuri kemenangan set ketiga dengan skor 25-22 lewat pertarungan cukup sengit dalam waktu 32 menit.

Qatar menutup pertandingan tersebut dengan kemenangan 3-1 setelah menyudahi perlawanan Hong Kong di set keempat dengan skor 25-21 dalam waktu 26 menit.

Klasemen akhir Pool E voli putra Asian Games 2022 atau Asian Games 2023:

No Timnas Main Menang Kalah Poin
1 Qatar 2 2 0 6*
2 Thailand 2 1 1 3*
3 Hong Kong 2 0 2 0

Keterangan: *) Lolos ke babak 12 besar.

Dengan demikian, Qatar lolos ke babak 12 besar voli putra Asian Games 2022 atau disebut juga Asian Games 2023 sebagai juara Pool E dikuti Thailand yang menjadi runner up.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya