SOLOPOS.COM - Megawati Pertiwi (IG Red Sparks)

Solopos.com, SOLO — Klasemen Daejeon Jung Kwan Jang Red Sparks yang diperkuat Megawati Pertiwi tidak berubah kendati baru saja menundukkan tim juru kunci V-League, AI Peppers dengan skor 3-1, Jumat (8/12/2023).

Kemenangan di kandang AI Peppers, Yeomju Gymnasium itu membuat Red Sparks mendapat tambahan tiga poin menjadi 20.

Promosi Alarm Bahaya Partai Hijau di Pemilu 2024

Namun Red Sparks tidak bergeser dari posisi empat karena GS Caltex yang di posisi tiga mempunyai 22 poin.

Pink Spiders masih kukuh di posisi teratas klasemen dengan 33 poin sedangkan Hyundai membuntuti di posisi kedua dengan 32 poin.

Diberitakan sebelumnya, Red Sparks berhasil menundukkan tim papan bawah, AI Peppers di kandangnya dengan skor 3-1.

Dikutip dari akun Instagram Red Sparks, Jumat, Red Sparks berhasil memenangi set pertama dengan skor 25-23.

Namun di set kedua AI Peppers bangkit dan menang 25-22.

Tapi kebangkitan AI Peppers tak berlangsung lama. Tim juru kunci itu kembali dikalahkan di set ketiga dengan skor cukup jauh 25-16.

Kemenangan akhirnya diperoleh Red Sparks setelah pada set keempat AI Peppers menyerah dengan skor 19-25.

Dengan kemenangan ini, Red Sparks mendapat tambahan tiga poin.

Sesuai jadwal, Red Sparks akan kembali berlaga pada Rabu (13/12/2023) menjamu Hi Pass.

Kemenangan atas AI Peppers menambah kepercayaan diri Megawati dkk.

Pasalnya, pada laga sebelumnya, Sabtu (2/12/2023), mereka kalah dramatis di kandang saat menjamu Hwaseong IBK Altos.

Red Sparks mengakhiri dengan hasil negatif, kalah 2-3 (25-14, 25-17, 19-25, 18-25, dan 11-15) di kandang sendiri.

Sebenarnya dalam pertandingan di Chungmu Gymnasium, Daejeon itu, Red Sparks memimpin lebih dulu dengan dengan skor 2-0.

Namun IBK Altos mampu membalikkan keadaan atau epic comeback dengan merebut tiga set akhir.

Ini menjadi catatan buruk Red Sparks setelah sebelumnya menderita kekalahan lima kali beruntun.

Total, Megawati dan kawan-kawan telah menelan delapan kali kekalahan.

Red Sparks sempat kembali merasakan kemenangan di laga terakhir melawan Peppers Saving Bank dengan skor 3-1 (21-25, 25-23, 25-16, 25-18), 28 November 2023 lalu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya