Sport
Rabu, 7 Februari 2024 - 18:05 WIB

Naturalisasi Ragnar dan Thom Haye Terhalang Reses DPR, Ini Kerugian Indonesia

Abu Nadzib  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Striker Fortuna Sittard, Ragnar Oratmangoen (tengah). (IG @0ratmangoen)

Solopos.com, SOLO — Dua pemain keturunan, Ragnar Oratmangoen dan Thom Haye, hampir pasti tak bisa membela Timnas Indonesia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Vietnam pada Maret 2024 mendatang.

Persoalannya karena persetujuan DPR untuk proses naturalisasi keduanya tertunda lantaran legislator memasuki masa reses.

Advertisement

Ragnar dan Thom Haye sangat dibutuhkan untuk memperkuat lini depan Garuda.

Thom Haye merupakan gelandang cerdas milik SC Heerenveen sedangkan Ragnar Oratmangoen adalah striker andalan Fortuna Sittard, keduanya di Liga Belanda.

Advertisement

Thom Haye merupakan gelandang cerdas milik SC Heerenveen sedangkan Ragnar Oratmangoen adalah striker andalan Fortuna Sittard, keduanya di Liga Belanda.

Dokumentasi Solopos.com, Rabu (7/2/2024), Ragnar Oratmangoen merupakan penyerang sayap klub Fortuna Sittard.

Oratmangoen memiliki darah Indonesia dari sang ayah yang berasal dari Tanimbar, Maluku.

Advertisement

Hadirnya Oratmangoen sangat diharapkan karena lini depan Timnas tumpul.

Striker muda Rafael Struick bukan tipe pemain target man sehingga susah menjebol gawang lawan.

Dalam Piala Asia Qatar 2023 lalu, tiga gol Indonesia tercipta dari gelandang dan pemain belakang.

Advertisement

Ketiganya yakni Marselino Ferdinan (sayap) saat bermain dengan Irak, Asnawi Mangkualam (bek) saat melawan Vietnam dan Sandy Walsh (bek) saat bermain melawan Jepang.

Striker murni seperti Dimas Drajad dan Ramadhan Sananta belum bisa menunjukkan performa.

Kehadiran Thom Haye diharapkan membuat lini tenang Timnas lebih hidup untuk memberikan bola-bola matang ke striker.

Advertisement

Thom Haye yang merupakan pemain liga utama Belanda, SC Heerenveen, memiliki darah Indonesia dari sang kakek yang berasal dari Solo, Jawa Tengah dan nenek dari Sulawesi Utara.

Ia pernah membela Timnas U21 Belanda namun kalah bersaing di level senior. Di Timnas U21 ia memiliki jumlah pertandingan sebanyak sembilan kali dan nol gol.

Thom Haye memiliki kekuatan di kaki kanan dan jago mengeksekusi bola-bola mati.

Bersama SC Heerenveen, Thom Haye sudah melakoni 66 pertandingan dengan mengemas lima gol serta 10 assist.

Pemain kalem ini kenyang pengalaman di sejumlah klub Eropa antara lain Ado Denhaag (Belanda), AZ Alkmaar (Belanda), Lecce (Italia), dan NAC Breda (Belanda).

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif