SOLOPOS.COM - Manajemen dan pemain Persebaya Surabaya menjenguk Ady Setiawan, pemain Dewa United yang sempat tak sadarkan diri di pertandingan Dewa United vs Persebaya Surabaya di Stadion Indomilk Arena, Sabtu (30/9/2023). (Instagram/officialpersebaya).

Solopos.com, SOLO–Pemain Dewa United Ady Setiawan kolaps atau tak sadarkan diri setelah kepala bagian belakangnya terkena sikut bek kanan Persebaya Surabaya Arief Catur Pamungkas dalam duel bola udara dalam laga pekan ke-14 Liga 1 2023/2024, Sabtu (30/9/2023).

Pemain 29 tahun yang pernah membela Persebaya pada musim 2021 lalu itu langsung dilarikan ke rumah sakit menggunakan ambulans setelah mendapatkan penanganan awal di lapangan.

Promosi Antara Tragedi Kanjuruhan dan Hillsborough: Indonesia Susah Belajar

Seusai pertandingan yang berakhir imbang 1-1 itu, manajemen dan pemain Persebaya menjenguk Ady di rumah sakit. Persebaya membagikan foto saat menjenguk Ady di rumah sakit di akun resmi Instagram klub, officialpersebaya.

Pada foto itu Ady terbaring di tempat perawatan dan tubuhnya tertutup selimut. Manajemen Persebaya memberi pernyataan pada foto tersebut.

Dikutip Solopos.com dari keterangan unggahan foto itu, Minggu (1/10/2023), Persebaya meminta maaf atas peristiwa yang terjadi di lapangan.

“Catur dan Persebaya meminta maaf atas kejadian yang terjadi di lapangan. Serta memberikan dukungan dan doa agar Ady dapat segera pulih dan kembali ke lapangan,” tulis manajemen Persebaya di unggahan akun Instagram.

Ady yang merupakan pemain asal Bima tersebut memang punya kedekatan dengan Persebaya. Ia pernah menjadi pemain penting saat Bajul Ijo bersaing di papan atas Liga 1 2021/2022.

“Sebelumnya di lapangan, tim medis Persebaya juga aktif dalam membantu penanganan Ady,” imbuh menejamen Persebaya.

Persebaya tetap bertekad selalu menjunjung tinggi kemanusiaan dan fair play. Semangat itu akan kembali ditegaskan Persebaya kepada anggota tim saat bermain di lapangan.

“Di internal tim, manajemen akan segera mengumpulkan seluruh anggota tim, guna menekankan kembali pentingnya respect dan fair play dalam sepak bola. Cepat pulih Ady. Doa dan dukungan kami bersamamu,” sambung manajemen Persebaya.

Pada pertandingan Dewa United vs Persebaya Surabaya, Arief Catur mendapatkan kartu merah langsung akibat pelanggaran keras yang dilakukannya terhadap Ady Setiawan.

Besar kemungkinan Arief bakal mendapatkan sanksi dari Komisi Disiplin (Komdis) PSSI berupa larangan bermain di pertandingan berikutnya dan denda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya