SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, JAKARTA — Indonesia lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 sebagai runner up Grup F, seusai menundukkan Filipina 2-0 di Stadion Gelora Bung Karno Jakarta, Selasa (11/6/2024) malam.

Perjalanan Indonesia di putaran kedua kualifikasi tidak mudah.

Promosi Antara Tragedi Kanjuruhan dan Hillsborough: Indonesia Susah Belajar

Berikut rangkuman Solopos.com, perjalanan Tim Garuda menuntaskan delapan pertandingan berstatus kandang dan tandang sejak akhir 2023 lalu.

Kalah 1-5 dari Irak

Laga perdana putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 dilalui Indonesia dengan kalak telak 1-5 dari Irak.

Pertandingan digelar di Basrah, Irak pada 17 November 2023. Ketika itu Indonesia belum diperkuat Jay Idzes, Thom Haye, Ragnar Oratmangoen, dan Nathan Tjoe Aon.

Pemain keturunan dan naturalisasi yang sudah bergabung adalah Marc Klok, Elkan Baggott, Shayne Pattynama, dan Jordi Amat.

Satu-satunya gol Indonesia dicetak Shayne Pattynama.

Imbang 1-1 Lawan Filipina

Empat hari berselang, Indonesia ditahan imbang 1-1 dari Filipina di kandang lawan, Rizal Memorial Stadium, Manila.

Indonesia kesulitan mengembangkan permainan karena bermain di lapangan dengan rumput sintetis.

Indonesia tertinggal lebih dulu melalui gol melalui gol Patrick Rachelt, memanfaatkan blunder Jordi Amat.

Rachelt yang merebut bola menaklukkan Ernando Ari lewat sontekan ringan di menit ke-24.

Indonesia baru bisa menyamakan skor menjadi 1-1 melalu Saddil Ramdani pada menit ke-70.

Menang 1-0 Lawan Vietnam

Momentum kebangkitan terjadi pada 21 Maret 2024. Menjamu Vietnam di Jakarta, Tim Garuda menang 1-0 melalui gol Egy Maulana Vikri.

Hadirnya Jay Idzes membuat benteng pertahanan Garuda menjadi sangat kokoh.

Menang 3-0 Atas Vietnam

Empat hari berselang, Indonesia berjaya di kandang Vietnam, Stadion My Dinh dengan membukukan tiga gol.

Kehadiran Thom Haya dan Ragnar Oratmangoen membuat permainan Indonesia menjadi lebih rapi dan tajam.

Dalam laga ini, Jay Idzes dan Ragnar mencetak gol perdana mereka untuk Timnas Indonesia. Satu gol lagi dicetak striker Ramadhan Sananta.

Kemenangan 3-0 membuat Indonesia menggeser Vietnam sebagai runner up dengan torehan tujuh poin.

Kalah 2-0 dari Irak

Indonesia berambisi lolos ke putaran ketiga kualifikasi saat menjamu Irak, Kamis (6/6/2024).

Namun Indonesia justru kalah 0-2 melalui gol penalti Aymen Hussein dan Ali Jassim, yang seluruhnya berawal dari kesalahan pemain Indonesia.

Dalam laga ini, kiper Ernando Ari Sutaryadi melakukan blunder fatal yang berakibat gol kedua untuk Irak.

Menang 2-0 dari Filipina

Indonesia akhirnya sukses lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala 2026, Selasa (11/6/2024) malam.

Tim Garuda menang 2-0 dan menjadi runner up Grup F dengan total poin 10.

Vietnam yang menantang Irak di Basrah, Rabu (12/6/2024) dini hari, hanya berhasil mengumpulkan nilai 9 jika menang di kandang lawan.



Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya